PWMU.CO – Pemuda Pamekasan semprot disinfektan massal di sejumlah lembaga. Panti Asuhan Muhammadiyah (PAM) Putra dan Putri telah dilakukan penyemprotan, Kamis (26/3/2020).
Program penyemprotan disinfektan ini merupakan kerjasama Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Pamekasan dengan Forum Relawan Penanggulangan Bencana (FRPB) Pamekasan.
Imbauan Pemuda Pamekasan
Ketua PDPM Pamekasan Hudan Nasihin menyampaikan, penyemprotan disinfektan massal berlangsung di beberapa tempat seperti Panti Asuhan Putri dan Panti Asuhan Muhammadiyah Putra, serta Masjid Al-Ihsan Patemon Pamekasan.
“Kami bekerjasama dengan FRPB Kabupaten Pamekasan melakukan penyemprotan cairan disinfektan sebagai upaya dan langkah antisipasi Virus Corona atau Covid-19,” ungkapnya.
Hudan Nasihin mengimbau masyarakat untuk tetap memperhatikan pola hidup sehat dan sebisa mungkin membatasi dari pusat keramaian sesuai dengan imbauan pemerintah Kabupaten Pamekasan.
“Jadi dengan adanya penyebaran Virus Corona, masyarakat tidak usah panik tapi waspada. Jaga kesehatan tubuh agar dijauhi dari wabah virus tersebut,” tuturnya.
Imbauan Cegah Penyebaran Covid-19
Humas Kemitraan FRPB Wahyu menyampaikan, dalam kegiatan ini para relawan dibantu PDPM bergantian menyemprotkan cairan disinfektan pada PAM Putri dan PAM Putra serta Masjid Al-Ihsan Patemon.
“Penyemprotan disinfektan bentuk kepedulian para relawan agar masyarakat Pamekasan terhindar dari penyebaran Virus Corona,” jelasnya.
Wahyu juga mengimbau masyarakat agar selalu menjaga kebersihan, seperti mencuci tangan dan menjaga jarak dari pusat keramaian agar terhindar dari Virus Corona.
“Jadi langkah utama untuk melakukan pencegahan menularnya Virus Corona yaitu dimulai dari kita sendiri. Mudah-mudahan dengan penyemprotan disinfektan dapat mencegah penularan Virus Corona khususnya di Kabupaten Pamekasan,” harapnya.
Selain Panti Asuhan, sejumlah objek juga menjadi sasaran penyemprotan disinfektan yang dilakukan PDPM bekerjasama dengan FRPB Kabupaten Pamekasan.
” Yakni Masjid Al Muslimun Kelurahan Kolpajung, Masjid Baiturrahir Jalan Stadion, Masjid Al Islah Kelurahan Patemon, dan Panti Al Azhar Kelurahan Kolpajung,” rincinya.
Selain itu, kata dia, penyemprotan dilanjutkan ke Panti Aisyiyah Kelurahan Galadak Anyar, Panti Muhammadiyah Putri Kelurahan Cungcangcang, SMA Muhammadiyah 1 Pamekasan, SMP Muhammadiyah 1 Pamekasan, dan TK ABA 1 Pamekasan. (*)
Penulis Agus Yanto. Co-Editor Sugiran. Editor Mohammad Nurfatoni.