PWMU.CO – Lazismu-PRM Wage bersinergi mencegah penyebaran Virus Corona dengan melakukan penyemprotan disinfektan pada Ahad (29/3/2020).
Lazismu bekerjasama dengan Majelis Sosial dan Kesehatan Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Wage melakukan penyemprotan disinfektan sebagai upaya pencegahan penyebaran Covid-19 ke berbagai tempat amal usaha Muhammadiyah (AUM) di Desa Wage Kecamatan Taman Kabupaten Sidoarjo.
Semprot AUM dan Rumah Warga
Dalam kegiatan tersebut, Lazismu dan PRM Wage bersinergi dengan Kokam Desa Wage. AUM yang menjadi sasaran penyemprotan disinfektan adalah SD Muhammadiyah 3 Ikrom, Masjid Al-Ikrom, Masjid Al-Ilham, Masjid Al-Hikmah, TK Aisyiyah dan Klinik Aisyah.
Selain itu kegiatan penyemprotan disinfektan ini juga dilakukan di tiap-tiap rumah warga mulai dari RT 02, RT 03 dan RT 05 RW 03. Kegiatan pertama dilakukan pada Sabtu (21/3/2020) di Klinik Aisyah, Masjid Al-Ikrom, Masjid Al-Hikmah dan Masjid Al-Ilham.
Penyemprotan kedua dilakukan pada Kamis (26/3/2020) di lingkungan SD Muhammadiyah 3 Ikrom Wage dan rumah warga. Kegiatan yang ketiga dilakukan pada Senin (29/3/2020) di RT 02 dan RT 03 RW 03 Desa Wage, Kecamatan Taman, Sidoarjo.
PRM Wage juga memproduksi bahan disinfektan sendiri. Tujuan diadakan penyemprotan ini untuk menyehatkan masyarakat dan mencegah penyebaran Covid-19 sekaligus mengenalkan Lazismu dan Muhammadiyah ke warga sekitar.
Jadwal Rutin Penyemprotan
Penanggung jawab giat penyemprotan disinfektan Qomari mengingatkan kepada tim relawan untuk mengutamakan K3, yakni keselamatan dan kesehatan kerja.
“Selanjutnya kegiatan penyemprotan disinfektan ini akan dibuatkan jadwal rutin untuk tiap RT dan RW di Desa Wage. Selain itu peralatan dan perlengkapan yang digunakan akan ditambah,” ungkap pria yang juga Ketua Majelis Dikdasmen PRM Wage ini.
Sementara itu Bendahara Lazismu Unit Layanan Wage Mochammad Sholeh mengaku mendapatkan banyak ucapan terima kasih dari warga kepada PRM Wage dan Lazismu yang terlibat dalam penyemprotan disinfektan.
“Warga masyarakat antusias sekali karena belum ada kegiatan penyemprotan dari pihak manapun di daerah Wage ini,” jelasnya.
Mochammad Sholeh berharap kegiatan ini bisa memberikan manfaat kepada masyarakat dalam mencegah merebaknya Virus Corona.
“Mudah-mudahan di Desa Wage khususnya RT yang sudah dilakukan penyemprotan tidak ada yang terindikasi terkena wabah Covid-19” harapnya.
Salah satu Pengurus RW 03 Sarwo menyampaikan rasa terima kasihnya atas kepedulian Lazismu dan PRM Wage.
“Kami warga RT 02 dan RT 03 RW 03 Desa Wage mengucapkan terimakasih kepada tim sukarelawan penyemprotan disinfektan dari Lazismu dan PRM Wage. Semoga Allah swt membalasnya dengan pahala yang berlipat ganda,” tuturnya
“Semoga Allah swt menyelamatkan kita, keluarga kita dan saudara-saudara kita dari segala macam bala dan bencana. Serta semoga Allah swt segera mengangkat wabah ini dari muka bumi,” harapnya.
Lazismu-PRM Wage bersinergi cegah Corona. Bersinergi memberi untuk negeri. (*)
Penulis Haidar Isa. Co-Editor Sugiran. Editor Mohammad Nurfatoni.