PWMU.CO – Selepas kuliah tamu, Kepala Kepolisian Negara Republik Indonesia (Kapolri) Jenderal Polisi Drs HM Tito Karnavian MA Ph.D dikukuhkan sebagai Keluarga Kehormatan UMM oleh Rektor Universitas Muhammadiyah Malang (UMM) Fauzan. Pengukuhan ditandai dengan penyematan jas almamater dan topi kebesaran UMM, Kamis (8/9).
Rektor mengaku, ikhtiarnya menghadirkan tokoh-tokoh besar di UMM adalah upayanya dalam memberikan inspirasi bagi seluruh mahasiswa. Sebelumnya pada pembukaan, UMM menghadirkan Menteri Sosial RI Khofifah Indar Parawansa, Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah Haedar Nashir dan Bupati Malang Rendra Kresna.
(Baca: Doa Kapolri Tito untuk Mahasiswa UMM dan Ratusan Maba Asing dari 18 Negara Kuliah di UMM)
”Kehadiran para tokoh itu agar mahasiswa bisa mengambil hikmah dari pengalaman mereka serta menjadikan tokoh tersebut sumber insipirasi,” jelas Fauzan.
Ketua Badan Pembina Harian UMM Prof Drs HA Malik Fadjar MSc mengatakan, apa yang dilakukan UMM ini meneruskan spirit yang dibangun pendiri Muhammadiyah KH Ahmad Dahlan. Kala itu, sebelum merdekanya negara ini, Dahlan telah menyerukan para santrinya agar menjadi generasi penerus bangsa yang dibekali dengan kedalaman ilmu serta kepekaan dalam membaca perubahan zaman.
”Ini adalah hari yang berbahagia bagi Anda semua, cucu-cucu saya tercinta. Kuasai ilmu, baca tanda-tanda zaman, serta majukan masyarakat dan bangsa ini,” tutur Malik yang juga anggota Dewan Pertimbangan Presiden ini.
(Baca Juga: Membanggakan! Kualitas UMM Raih Sertifikasi Internasional dan Ketika Siswa Tiongkok Tertarik Kuliah di UMM)
Pada seremoni penutupan Pesmaba ini, juga diputar film Pesmaba 2016 bertema “Love UMM Love Indonesia” yang mendapat sambutan meriah dari seluruh mahasiswa. UMM juga memberikan penghargaan kepada fakultas-fakultas terbaik dalam penyelenggara Pesmaba. Fakultas Psikologi menjadi yang terbaik, disusul Fakultas Kedokteran (FK) di peringkat kedua dan Fakultas Keguruan dan Ilmu Pendidikan (FKIP) di posisi ketiga. (humas/aan)