PWMU.CO – Untuk kedua kalinya, Majelis Pembina Kesehatan Umum (MPKU) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Kabupaten Jember mengadakan bhakti sosial (baksos) “Peduli Dhuafa”, di Komplek Perguruan Muhammadiyah Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Watukebo – Ambulu Jember, Sabtu (24/9).
Aksi solidaritas dan kepedulian sosial tersebut terselenggara berkat kerjasama dengan beberapa pihak. Di antaranya Lembaga Amil Zakat, Infaq dan Shodaqoh Muhammadiyah (LAZISMU) Kabupaten Jember, Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah, Pimpinan Cabang Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (IMM), Forum Keluarga Alumni (FOKAL) IMM dan D-III Keperawatan Unmuh Jember, serta Palang Merah Indonesia (PMI) Cabang Jember.
(Baca: Pulang dari Penggalangan Dana untuk Banjir Garut, Ketua LPB Madiun Wafat dalam Kecelakaan Lalu Lintas dan Aksi Inilah yang Dilakukan Pemuda untuk Bantu Sesama)
”Baksos tersebut diadakan dengan tujuan untuk membantu dan meringankan beban dari masyarakat, khususnya kaum dhuafa,” kata Ketua MPKU PDM Jember Supriyadi MKes dalam sambutannya.
Lebih lanjut Supriyadi menuturkan, aksi sosial peduli sesama ini rencananya diselenggarakan menyeluruh ke setiap Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) se-Kabupaten Jember. ”Ada total 21 PCM yang rencananya jadi lokasi baksos. Dan baksos kali ini merupakan yang kedua diadakan MPKU PDM Jember,” terangnya.
(Baca juga: Ketika Ketimpangan Sosial Terjadi di Kawasan Elit-Alit, Ini Aksi Nyata yang Dilakukan Muhammadiyah dan Ini Alasan Kenapa Konflik Sosial dan Agama Kerap Terjadi)
Agenda Baksos tersebut meliputi kegiatan penyuluhan kesehatan yang berisi tentang penyadaran kesehatan, pemeriksaan kesehatan berupa cek laboratorium dasar berupa cek kadar kolesterol, asam urat dan gula darah dan terapi bekam massal, serta aksi donor darah.
Hadir dalam kegiatan tersebut, Ketua PCM Watukebo Dr Dimyati MPd beserta rombongan sebanyak 30 orang. Adapun peserta yang mengikuti kegiatan tersebut sebanyak 50 orang kaum dhuafa. (maghfur/aan)