PWMU.CO – Peran ideal orangtua harus 100 persen. Artinya kalau dibagi dari 100 persen menjadi 50 persen di sekolah, atau 50 persen ke yang lain, yang bermanfaat itu hanya wilayah waktu. Sedangkan wilayah otoritas, pantauan, dan kewajiban orangtua mengurus harus penuh 100 persen. Demikian penjelasan pakar pendidikan anak, Ustad H. Charis Bangun Samodra, pada Pengajian Walimurid SD Muhammadiyah 4 Pucang Surabaya, di Aula Millennium Building, Selasa (15/3).
”Anak-anak cetakannya harus dari rumah, tetapi untuk mewarnainya, anak juga harus ada peran lingkungan, teman, termasuk sekolah dengan otoritas orangtua,” jelasnya.
Peran penuh orang tua tidak berhenti di situ. Karena yang paling perlu dikuatkan dalam peran orangtua, sambung Ustad Bangun, sapaan akrabnya, adalah tauhid dan akhlaq. Dalam seminar yang mengusung tema “Melindungi Anak dan Keluarga dari Pengaruh LGBT (Lesbian, Gay, Biseksual, dan Transgender)”, Bangun mengatakan bahwa Nabi Muhammad SAW membawa Islam menjadi sukses pada mulanya karena menanamkan ketauhidan dan akhlakulkarimah pada kaumnya. ”Jadi, mari tanamkan akhlak mulia di kolbu anak-anak kita sejak dini,” kata suami Indah Setyowatiningsih ini.
baca sambungan hal 2 …