PWMU.CO – Wanita adalah tiang suatu negara. Apabila wanitanya baik, maka negara itu juga akan baik. Negara itu akan menjadi negara yang baldatun thoyyibatun warobbun ghofur. Begitu ungkapan yang disampaikan Hj Alifah Hikmawati STh.I saat membuka Rapat Kerja (Raker) I Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Kota Surabaya.
Ketua PDA Kota Surabaya ini menyampaikan, pentingnya peran Aisyiyah dalam penguatan gerakan perempuan Muslim untuk mencerahkan bangsa. Sebagaimana makna yang tertuang dalam mars Aisyiyah dan selalu dikumandangkan di setiap acara.
(Baca: Aisyiyah Berjuang Lindungi Anak dan Perempuan dari Kekerasan dan PWA Jatim Tekankan Program Desa Qaryah Thayyibah dalam Rakernas Aisyiyah)
”Aisyiyah harus selalu mengajak umat pada kebaikan. Karena itu, sudah seharusnya Aisyiyah terus bergerak membenahi diri. Sehingga Aisyiyah bertambah baik lagi,” kata Alifah di hadapan ratusan peserta dari PCA dan PRA yang hadir, di Gedung Dakwah Muhammadiyah Jl. Suterojo Surabaya, Ahad (9/10)
Lebih lanjut Alifah mengatakan, Raker ini sangat penting dan diperlukan untuk merumuskan program-program strategis yang nantinya akan dijalankan Aisyiyah Kota Surabaya. Baik program jangka pendek, menengah maupun jangka panjang.
”Program yang disusun harus didasarkan pada kebutuhan. Selain itu program juga harus disesuaikan dengan kemampuan cabang. Agar program bisa terlaksana dengan baik dan memberi bermanfaat. Tidak kalah penting adalah program harus berorientasi pada target yang akan diraih,” tekannya.
(Baca juga: Din Syamsuddin: Kebiadaban Membuang Bayi Marak, Aisyiyah Harus Bertindak dan Kisah Islamnya Firanda dan Bimbingan Ibu-Ibu Aisyiyah)
Setelah agenda Raker I PDA Kota Surabaya ini selesai, Alifah menegaskan, sesuai dengan AD /ART kegiatan serupa harus diselenggarakan di tingkatan Cabang Aisyiyah maupun Ranting Aisyiyah se-Kota Surabaya.
”Roda organisasi Aisyiyah harus selalu berjalan lurus sesuai dengan rel organisasi. Selain itu dalam berorganisasi juga harus disertai dengan keikhlasan dan kebersamaan menuju satu tujuan,”pungkasnya. (tri/aan)