PWMU.CO – Lazimnya, ajang musyawarah organisasi diadakan didalam ruangan tertutup. Namun, tidak demikian dengan Musyawarah Ranting (Musyran) ke-30 Ikatan Pelajar Muhammadiyah (IPM) SMP Muhammadiyah 15 Surabaya. Agenda Musyran malah digelar di tengah-tengah lapangan terbuka sekolah setempat, Jum’at (21/10).
”Sesuatu yang tidak biasa itu untuk menarik perhatian pemilih agar antusias menentukan hak pilihnya,” terang Luki Retnowati SPd, Pembina PR IPM SMPM 15 Surabaya.
(Baca: Ketika Pelajar Diajak untuk Cintai Lingkungan dan Belajar dari SMK Rujukan yang Dikenal hingga Eropa)
Agenda rutin tahunan dengan tema “Gerakan Transformasi Menuju Kader yang Lebih Bertangung Jawab” diikuti sekitar 376 pelajar. Musyran pun dihadiri oleh Ketua Pimpinan Cabang (PC) IPM Kenjeran M. Fachrul ini dan secara resmi dibuka oleh Kepala SMPM 15 Surabaya Anis Sami Pujiastuti SE.
Dalam sambutannya Anis berharap, agar momen ini bisa bermanfaat untuk bisa melatih siswa didik berdemokrasi dengan memilih calon pimpinan yang tepat, cerdas dan berakhlaqul karimah”Ini juga sebagai bagian dari implementasi pelajaran IPS dan PKN,” pesannya.
Rangkaian acara Musyran diawali dengan pembacaan ayat suci Al-qur’an, kemudian disusul dengan menyanyikan lagu-lagu dan sambutan-sambutan. Agenda pun berlanjut dengan penyampain Laporan Pertangung Jawaban (LPJ) jajaran PR IPM SMPM 15 Surabaya periode 2015-2016 dan pemaparan visi dan misi 4 kandidat Ketua Umum.
(Baca juga: SD Muhammadiyah Ini Juara Budaya Mutu Tingkat Nasional dan Menulis di PWMU Hanya dengan SMS ke 081233867797)
Syahrul Roziyanza selaku Demisioner Ketua Umum mengaku lega dan bahagia, karena telah menjalankan tugas sebagai Ketua Umum. ”Syukur Musyran ke-30 ini bisa terlaksana dengan baik dan lancar berkat kerjasama semua pihak. Tak terkecuali teman-teman IPM semua,”
Puncaknya, setelah melalui mekanisme pemilihan, dari 4 kandidat yaitu Nisa Fadila (kelas 8C), Salsabila Aliyah (kelas8D), Naili Rahmawati (kelas 8c) dan Erni Prasetyo (kelas 8C), akhirnya terpilih Erni Prestyo sebagai Ketua PR IPM SMPM 15 Surabaya periode 2016-2017. (fu’adah/aan)