PWMU.CO – Ada yang berbeda dalam peringatan Hari Sumpah Pemuda di SMP Muhammadiyah 17 Plus (Venus) Surabaya tahun ini. Selain diperingati dengan uparaca, diluncurkan pula Gerakan Gemar Baca (2GB), Jumat (28/10).
Menurut Kepala Urusan Humas dan Sumber Daya Manusia SMP MUHAMMADIYAH 17 PLUS Lisyi’matil Labibah SPdI, peringatan Sumpah Pemuda tahun ini dibuat berbeda. “Kali ini kami lebih menggiatkan gerakan literasi dengan 2GB gerakan gemar baca. Wujudnya, setiap siswa di hari Sumpah Pemuda ini wajib membawa buku kemudian menceritakan ulang isinya kepada temannya.”
Sebelumnya deklarsi 2GB, dilakukan upacara memperingati Hari Sumpah Pemuda. Bertindak sebagai pembaca teks Sumpah Pemuda adalah Rada Felizia siswa Kelas VIII.
(Baca: Pemuda Muhammadiyah Gresik Gelorakan Sumpah Pemuda di Daerah Terpencil)
Sementara itu, dalam sambutannya, Kepala Sekolah SMP Muhammadiyah 17 Plus M Azzam Nuri SPd mengatakan bahwa Sumpah Pemuda adalah momentum untuk menyegarkan ingatan akan tugas dan kewajiban sebagai pemuda. “Untuk itu sebagai pelajar kalian harus giat belajar agar bangsa ini mempunyai generasi yang berkualitas dan kompetitif. Saya yakin kalian akan akan membawa masa depan bangsa yang lebih baik,” ungkapnya.
Untuk menjadi generasi yang lebih, kata Azzam, harus dimulai dari kesadaran diri masing-masing siswa untuk setiap hari minimal membaca 1 buku. “Maka dengan momentum Sumpah Pemuda ini, VENUS mendeklarasikan Gerakan Gemar Baca di lingkungan SMP Muhammadiyah 17 Plus.”
(Baca juga: Cara Muhammadiyah Sosialisasikan Lagu Indonesia Raya pada Tahun 1930)
Para siswa yang dihubungi pwmu.co menyambut gembira 2GB. Michella, salah satu siswa Kelas VIII menuturkan bahwa event seperti ini bisa memacu siswa untuk lebih gemar membaca. “Ini akan menambah wawasan karena banyak judul buku yang akan saya baca,” ujarnya.
Gerakan ini juga disambut Fatimah Azzarah, salah seorang siswa Kelas IX “Bagus! Saya sangat mendukung kegiatan seperti ini. Selain menambah wawasan, juga menambah teman yang mau ikut membaca. Jadi saya makin semangat membacanya!” (Fery)