PWMU.CO – Siswa Matsmunam mengukit prestasi bidang literasi tingkat nasional dalam The Last Year PKG Festival, Sabtu (2/1/21).
Siswi kelas IX MTs Muhammadiyah 06 (Matsmunam) Banyutengah, Panceng, Gresik, Rizma An Nazira menjadi peserta terbaik di ajang lomba Quotes Challenge bertema Insecure yang diselenggarakan Pena Khatulistiwa Group (PKG).
Siswa yang akrab dipanggil Zira ini mengatakan kegiatan ini diadakan dalam rangka memeriahkan akhir tahun dengan mengadakan serangkaian acara seminar dan perlombaan sastra.
“Lomba ini memanfaatkan jaringan sosial media (sosmed) yang berjalan dalam 10 hari berturut turut. Setiap peserta harus membuat quotes harus hasil karya sendiri, bukan plagiat (hasil meniru) dan harus di posting di feed instagram,” ujarnya.
Dia menjelaskan proses lomba berjalan setiap hari dan panitia menentukan tema yang berbeda-beda setiap harinya.
Diikuti para Pencinta Sastra Andal
Zira mengungkapkan festival literasi ini begitu spektakuler sebab pesertanya tidak hanya dari unsur pelajar, akan tetapi bersifat umum. Buktinya banyak para pecinta sastra andal ikut serta dalam lomba tersebut.
“Meskipun demikian saya sangat optimis dan berani mencoba walaupun memang saingannya begitu berat dan ketat,” kataya.
Terkait dengan prestasi yang diraihnya, anak kedua dari tiga bersaudara ini mengaku sangat bersyukur dan senang sekali atas prestasi yang telah diraihnya.
“Saya tidak menyangka bisa menjadi yang terbaik dari para peserta lain karena mereka banyak yang hebat. Apalagi, saya masih pelajar Tsanawiyah.”
Bisa Berkarya dan Berkontribusi
Atas prestasi yang diperolehnya ini, Zira berharap semoga selalu bisa berkarya dan berkontribusi. “Sudah menjadi kewajiban bagi anak muda untuk aktif dalam dunia literasi dan melestarikan sastra.”
Dia memaparkan agar generasi muda Indonesia menanamkan jiwa literasi yang di dalamnya mempunyai begitu banyak sisi positif.
“Bangsa Indonesia butuh pemuda yang sungguh sungguh dan rajin membaca atau berliterasi,” ungkapnya.
Keikutsertaan dalam festival ini, Zira bisa mengambil pelajaran tidak peduli seberapapun usiamu, sekecil apapun kemampuanmu. Teruslah berpikir positif dan maju, terus berkarya maka usaha dan hasil tidak akan sia-sia.
“Tentunya saya butuh apresiasi dan dukungan dari semua pihak,” tambahnya.
Terus Ukir Prestasi
Kepala Matsmunam Anshori SThI mengatakan pihak madrasah yang pertama kali menerima informasi atas prestasi yang diraih menyampaikan syukur, selamat atas prestasi yang membanggakan.
“Alhamdulillah, memang Rizma An Nazira merupakan salah satu siswi Matsmunam yang memiliki kelebihan atau potensi di bidang literasi. Hal ini sudah dibuktikan dengan prestasi serta karya yang sudah diraih dan hasilkan,” jelasnya.
Dia berharap Zira terus memoles bakatnya, jangan sampai berhenti sebab tidak banyak orang yang mengetahui potensi serta bakat di usia dini.
“Teruslah berkarya dan ukirlah prestasi. Terima kasih telah membanggakan guru serta almamater,” tandasnya. (*)
Penulis Anshori. Editor Ichwan Arif.