PWMU.CO – Untuk menguatkan pendidikan karakter, khususnya penanaman budaya literasi kepada siswa, SMA Muhammadiyah 8 Cerme mengadakan outdoor leraning dengan berkunjung ke Perpustakaan Daerah Kabupaten Gresik (14/11).
Kegiatan yang dijadwalkan bergilir itu diikuti oleh siswa dengan penuh antusias. Tri Evita, salah satu siswa mengatakan sangat senang karena belum pernah berkunjung ke perpustakaan yang besar dan lengkap. “Di perpustakaan ada fasilitas internet yang memungkinkan kita untuk mengakses informasi lebih luas sehingga melengkapi sumber data selain dari buku,” katanya.
(Baca juga: Ketika Siswa Diajak Mengenal Alam dengan Gembira dan Kunjungi SMA Muhammadiyah 8 Cerme, Operator Sekolah Se-Gunung Kidul Belajar Pengembangan IT)
Windi, siswa lainnya, juga mengapresiasi acara tersebut. “Saya senang karena ini adalah pengalaman baru yang menarik. Kita bisa belajar di luar kelas. Bisa melihat dan membaca berbagai buku yang disenangi. Sampai bingung mau baca buku yang mana dulu,” ungkapnya.
Atas pengalamannya itu, Windi pun memberi masukan agar sekolahnya memberikan tambahan layanan internet di perpustakaan sekolah. “Seperti di Perpusda, kita bisa dengan mudah mencari bahan belajar selain dari buku. Selama ini fasilitas internet ada di laboratorium komputer saja.”
Altaf, salah seorang guru SMAM 8 berharap agar kegiatan ini bisa menjadi pembuka jalan dalam membudayakan literasi di sekolah. “Di sekolah kita sebetulnya sudah memiliki perpustakaan yang besar dengan koleksi buku yang beragam. “Akan tetapi budaya literasi belum terbangun. Semoga kegiatan ini dapat menggugah semangat membaca anak-anak,” harap Altaf. (Taufiqurrahman)