PWMU.CO– Lazismu Jerman menyalurkan dana sebesar Rp 32.664.989 berasal dari zakat fitri, zakat maal, fidyah, infak, dan sedekah ke Desa Petir Gunungkidul, Yogyakarta, Selasa (11/5/2021).
Para muzakki yang menyerahkan zakat, infak, sedekah adalah warga muslim yang tersebar di kota-kota Jerman, Austria, Polandia, dan Belanda. Lazismu PCIM Jerman Raya gencar promosi penyaluran untuk warga miskin di Indonesia.
Dari dana yang terkumpul itu distribusinya dibagi dua. Dana zakat fitri, fidyah, infak, dan sedekah senilai Rp 15.780.000 diserahkan kepada koordinator yang ditunjuk di Yogyakarta untuk dibelanjakan beras. Beras itu dibagikan kepada warga miskin yang tersebar di 13 pedukuhan di Desa Petir, Kecamatan Rongkop, Kabupaten Gunungkidul, Yogyakarta.
Sementara dana zakat maal senilai Rp 16,884 juta diberikan kepada mustahiq berupa uang tunai untuk delapan asnaf (golongan) sesuai ketentuan syariat dan prioritasnya.
Mantan Ketua PCIM Jerman Raya Dr Phil Ridho Al-Hamdi yang juga menjadi koordinator distribusi di Yogya menjelaskan, memilih Desa Petir sebagai lokasi penyerahan zakat karena desa tersebut merupakan salah satu desa yang miskin.
”Warganya sangat membutuhkan sekali bahan makanan pokok dan santunan bagi warga fakir dan miskin,” kata Ridho Al-Hamdi.
Dia menceritakan, desa itu sangat terpencil. Menuju lokasi desa itu, rombongan naik turun bukit dan melewati sejumlah kawasan hutan yang tidak ada penduduk.
”Perjalanan dari Yogya ke Desa Petir menghabiskan waktu kurang lebih 2,5 jam. Lumayan jauh juga,” jelasnya.
Secara simbolis, penyerahan zakat fitrah tersebut dilakukan di Masjid Al-Ikhlas yang ada di Desa Petir. Penyerahan dihadiri oleh Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Petir, takmir masjid se-Desa Petir, kepala dukuh, dan muda-mudi penggerak dakwah.
Dwi Maryatni, penanggung jawab pengumpulan zakat fitrah Lazismu Jerman 2021 mengatakan, warga muslim di Eropa sangat antusias dengan promosi zakat fitrah yang dilakukan oleh Lazismu Jerman. Pemasukan zakat infak tahun ini meningkat. Tahun 2020 Rp20 jutaan. Tahun 2021 menjadi Rp32,6 juta.
”Kami bahkan sampai empat tahap pengiriman dana dengan jasa Transfer Wise kerekening Mas Ridho di Indonesia karena masih saja ada warga yang mengirimkan dananya melalui rekening kami,” terang Dwi.
Ketua PRM Desa Petir Timbul Suroyo mengucapkan terima kasih atas bantuan zakat fitrah dari Lazismu Jerman dan berharap kegiatan ini semakin meluaskan dakwah Muhammadiyah dan Islam di Desa Petir.
”Kondisi perekonomian warga makin melemah akibat pandemi Covid-19,” katanya.
Dalam acara penyerahan zakat ini hadir juga Ketua Umum Pimpinan Pusat Nasyiatul Aisyiyah Diyah Puspitarini dan Kepala SMP Al-Mujahidin Gunungkidul, Agus Suroyo, yang turut serta membantu kelancaran kegiatan tersebut. (*)
Penulis Queenza Editor Sugeng Purwanto