PWMU.CO – Tiga ‘An’ yang Harus Dibudayakan dan Dihindari disampaikan Wakil Ketua Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur Nur Cholis Huda MSi dalam acara Pelantikan Kepala Sekolah di lingkungan Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Sepanjang, Sidoarjo, Sabtu (29/5/2021).
Pens buku-buku inspiratif itu menjelaskan, tiga ‘an’ yang harus dibudayakan oleh warga Muhammadiyah adalah: pertama, nyopoan (suka menyapa) yakni berperilaku ramah. Kedua, entengan, (ringan tangan) yakni gemar menolong. Ketiga, loman (suka memberi).
Sedangkan tiga ‘an’ yang harus dijauhi adalah: njalukan (hobi memint), mbuju’an (suka berbohong), dan ngamukan (gampang marah).
Pada kesempatan tersebut Nur Cholis Huda uga mengapresiasi pelaksanaan acara karena diselengarakan sesuai protokol kesehatan yang sangat ketat
Seperti dlakukanya tes G-nose bagi undangan sebelum masuk area pelantikan sebagai upaya untuk memastikan semua sehat. “Ini perlu diikuti amal usaha yang melaksanan kegiatan tatap muka,” pujinya.
Makna Simbol Matahari
Nur Cholis Huda juga menyampaikan tentang tiga makna simbol Muhammadiyah berupa matahari bersinar.
Pertama, sinar matahari bermakna orang-orang Muhammadiyah harus cerah dan mencerahkan. “Maka harus diupayakan memiliki hati yang cerah. “(Praktiknya) sebagai guru Muhammadiyah harus mencerahkan murid-muridnya di sekolah,” terang dia.
Kedua, matahari itu selalu memberi tak harap kembali. “Orang Muhammadiyah mentalnya adalah mental memberi, pantang meminta-minta,” jelasnya.
Ketiga, istikammah. “Orang Muhammadiyah haeus mempunyai semangat istikamah dalam beraktivitas dan berdakwah,” pesanNya.
Pelantikan Kepala Sekolah
Ada dua kepala sekolah yang dilantik dalam acara yang sekaligus dibalut sebagai halalbihalal tersebut. Yaitu pelantikan Kepala SD Muhammadiyah 4 Zamzam Sukodono: Muhammad Anas Fikri SPd dan Kepala SD Muhammadiyah 3 Ikrom Wage: Sonah SPd.
Kedua kepala sekolah itu menyampakan sambutannya usai dilantik. Sonah berharap bisa mempersiapkan kader penerus kepala sekolah baru, untuk keberlangsungan kualitas sekolah.
Sementara Anas akan berfokus untuk memberikan pendidikan, pembelajaran, dan pelayanan yang terbaik kepada warga sekolah sehingga terwujud generasi yang bisa mengubah peradaban manusia lebih baik lagi.
Selain pelantikan, ada juga acara penyerahan secara simbolis tiga mobil operasional bagi amala usaha Muhammadiyah (AUM). Pertama, mobil Kijang Innova untuk MTS Muhammadiyah 1 Taman dan mobil Suzuki APV untuk SD Muhammadiyah 4 Zamzam Sukodono.
Dua mobil tersebut adalah kendaraan operasional Majelis Dikdasmen dan PCM Sepanjang yang dihibahkan kepada dua sekolah tersebut.
Ketiga, mobil Daihatsu Xenia untuk operasional PCM Sepanjang dari Direktur Rumah Sakit Siti Khodijah dr Dr Hamdan.
Ketua PCM sepanjang Drs Abdul Karim Baisyah MPd dalam sambutannya menyampaikan, sekolah Muhammadiyah di lingkungan PCM Sepanjang seyogyanya bersinergi untuk menjadi sekolah yang berkualitas, saling mendukung satu sama lain.
“Bahkan semangat sekolah-sekolah Muhammadiyah ini hendaknya menjadi sekolah yang bisa men-support sekolah-sekolah Muhammadiyah di luar PCM Sepanjang sebagai pengejawantahan dakwah amar makruf nahi mungkar,” pesannya. (*)
Penulis Enik Chairul Umah Editor Mohammad Nurfatoni