PWMU.CO – Ini Pesan Kadisdik Jatim Wahid Wahyudi pada Siswa Baru. Kepala Dinas Pendidikan (Kadipedik) Jawa Timur Dr Ir H Wahid Wahyudi MT memberikan pesan khusus pada siswa baru SMA, SMK, dan SLB se-Jawa Timur tahun pelajaran 2021/2022 melalui Zoom, Sabtu, (10/7/2021).
Wahid Wahyudi membuka pidato sambutannya dengan ucapan, “Alhamdulillah, alhamdulillahi rabbil alamin. Kkita patut bersyukur di tengah pandemi Covid-19, kita masih diberi kesehatan oleh Allah Tuhan Yang Maha Kuasa. Mari kita jaga kesehatan ini dengan menerapkan protokol kesehatan dimanapun kita berada.”
Ia menyampaikan, di balik pandemi Covid- tentu banyak hikmah yang dapat dipetik. Di antaranya kita akan menjadi generasi yang lebih tangguh, lebih disiplin, lebih kreatif, dan lebih inovatif.
“Kita tidak boleh sedih berkepanjangan. Tetapi harus bangkit untuk mengukir berbagai prestasi. Tentu saja di sertai ikhtiar lahir dan batin agar pandemi Covid-19 ini segera berakhir dari bumi Indonesia,” jelasnya.
Penddikan Paling Terdampak
Wahid Wahyudi mengatakan pendidikan sebagai salah satu sektor yang paling terdampak oleh pandemi Covid-19, dipacu untuk terus berinovasi dan berkreasi agar proses belajar mengajar berlangsung secara efektif dan efesien.
“Termasuk kegiatan masa pengenalan lingkungan Sekolah (MPLS) tahun ajaran 2021/2022 ini yang terpaksa kami lakukan secara daring,” ungkap pria kelahiran Sedayulawas Brondong Lamongan ini
Ia menjelaskan MPLS ini merupakan kegiatan yang sangat strategis. Karena tidak sekadar mengenalkan sekolah secara fisik tetapi secara visi dan misi sekolah. Begitu juga dengan model dan strategi pembelajaran. Dengan demikian siswa memiliki persiapan fisik dan optimis dalam menjalankan proses pembelajaran
Dia menyampaikan kepada para kepala sekolah dan para guru agar memanfaatkan MPLS ini untuk membantu siswa beradaptasi dengan lingkungan sekolah dan sekitarnya.
“Menumbuhkan motivas, semangat dan cara belajar yang efektif sebagai siswa baru. Mengembangkan interaksi positif antara siswa dan warga sekolah lainnya. menumbuhkan perilaku positif siswa, memahami dan melaksanakan protokol covid 19 di lingkungan keluarga sekolah dan masyarakat kepada para siswa baru,” jelas mantan Pj Bupati Lamongan ini
Ia berpesan agar para siswa baru mengikuti masa pengenalan sekolah ini dengan penuh keseriusan. Sehingga dapat memahami dengan baik semua yang disampaikan. Dapat melaksanakannya di dalam proses belajar mengajar yang akan kalian ikuti
“Mulai hari ini kalian sudah resmi menjadi siswa siswi SMA SMK SLB di Jawa timur. Tunjukan prestasi terbaik kalian seperti yang telah ditunjukan oleh kakak kakak kalian sebelumnya. Mereka telah banyak mengukir prestasi pendidikan di tingkat nasional maupun internasional,” tegas Wahid salah satu penggagas Pondok Pesantren al-Manar di Sedayulawas Brondong ini.
Ia mengakhiri pesan agar para siswa baru menjaga nama baik almamater. Berperilaku positif, disiplin, rajin belajar serta menaati berbagai norma yang berlaku di sekolah maupun di masyarakat.
“Sukses untuk Kalian semua anak anakku yang hebat,, kata Wahid Wahyudi. (*)
Penulis Fathurrahim Syuhadi Editor Mohammad Nurfatoni