PWMU.CO – SDMM Kembali Rilis Lagu, Kali Ini ‘Pelajar Hebat’. Launching dilakukan dalam acara First Day School bertema Pelajar Hebat Butuh Proses Kuat, Senin (12/7/2021).
Lagu yang diciptakan Naharun Mubarok SPd itu dinyanyikan oleh Aqilla Naufa Adzakyra, siswa kelas IV, dan Athiq Amiliyah, guru matematika yang juga menjabat sebagai Koordinator Kesiswaan SD Muhammadiyah Manyar (SDMM) Gresik.
Naharun Mubarok berharap lagu yang dia ciptakan dan aransemen itu mampu menggugah semangat seluruh pelajar dan guru agar tetap semangat belajar dalam situasi apapun, termasuk di masa pandemi Covid-19 ini.
“Dari lagu ini, saya berharap kepada siswa atau para pelajar juga para guru agar selalu semangat belajar dalam kondisi apapun,” jelas guru kelahiran Lamongan ini.
Dia mengungkapkan lagu dan aransemennya dikerjakan sekitar satu bulan di Studio Natural Recording Surabaya.
Sebagai Guru Seni Budaya SDMM, Barok, sapaanya, memang ahli memainkan berbagai alat musik, sehingga ia tidak mengalami kendala saat rekaman. Dia mampu memainkan seluruh alat musik secara bertahap. Secara bergantian dia memainkan gitar, drum, pianika, dan bass.
Laki-laki yang suka hiking ini menjelaskan, untuk penulisan lirik lagu sengaja menggunakan kalimat sederhana yang mudah dipahami anak-anak agar bisa tersampaikan dengan baik pesan dari lagu ini.
“Agar pesan kebaikan yakni menjadi pelajar yang hebat bisa tersampaikan saya sengaja buat lirik lagunya cukup sederhana saja” ungkap Koordinator Sarana dan Prasarana SDMM itu.
Video lagu Pelajar Hebat yang tayang perdana di channel ‘YouTube SDMM’ Senin 12 Juli 2021 tepat pukul 11.00 WIB ini pengambilan video klipnya di Bukit Putri Cempa Kebomas, Gresik. Proses pengambilan gambar dan editing membutuhkan waktu sepekan di bulan April 2021.
Barok menambahkan, akan segera dirilis video musik Pelajar Hebat versi bahasa Inggris. Sebelumnya, SDMM juga telah merilis lagu Gedung Biru Sekolahku pada 1 April 2021.
Pengalaman Pertama
Chilla panggilan Aqilla Naufa Adzakyra ini merasa bangga bisa menyanyi untuk sekolahnya. “Rasanya seneng banget terus bangga bisa nyanyiin buat SDMM. Semoga Chilla bisa nyanyi lagi untuk SDMM,” ungkapnya dalam voice note WA orang tuanya.
Sementara Athiq Amiliyah bersyukur pengambilan gambar berjalan lancar. “Tapi pas saat pengambilan video sampai lima kali take,” ujarnya.
Menurut dia, ini pengalaman pertamanya ikut dalam pembuatan video klip. “Ada peristiwa lucu saat pengambilan di dataran tinggi Kota Gresik itu yaitu disuruh menyanyi oleh sutradara, saya kira hanya Gerakan,” kenangnya. (*)
Penulis Siti Mariyanti Editor Mohamamd Nurfatoni