PWMU.CO – Panti Aisyiyah Balongbendo Kabupaten Sidoarjo disambangi Abdimas Umsida untuk menggelar Pelatihan Pengembangan Konsep Diri pada anak panti asuhan, Rabu (20/10/2021).
Ketua Tim Abdimas Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida) Ghozali Rusyid Affandi SPsi MA menyampaikan pada masa remaja ini ditandainya dengan banyaknya perubahan serta memasuki ruang lingkup kehidupan yang lebih luas.
“Remaja berada pada tahap identivity versus identivity confusion. Yaitu tahap di mana remaja mencari identitas dan jati diri mereka. Di masa remaja ini juga ia harus memutuskan siapakah dirinya, bagaimana dirinya, serta tujuan apa yang yang hendak diraihnya. Atau disebut dengan sebagai fase pencarian jatidiri,” ujarnya.
Dalam pencaran jati diri, lanjutnya, remaja mengalami penuh dengan konfik dan tantangan. Serta ditandai dengan adanya perubahan yang membawa remaja mengalami tingkat stress yang memiliki dampak potensial bagi perkembangan psiklogis.
“Tim Abdimas Umsida sengaja mengadakan pelatihan pengembangan konsep diri pada anak panti asuhan. Sasarannya Panti Asuhan Aisyiyah Balongbendo. Alhamdulillah meski berlangsung kurang lebih selama enam jam, tetapi antusiasme anak-anak panti asuhan di Balongbendo tetap tinggi,” paparnya.
“Pengembangan konsep diri pada anak panti asuhan sangatlah penting bagi anak untuk menentukan tujuan apa yang hendak ia capai guna masa depannya,” imbuhnya.
Tak hanya itu saja, tim Abdimas juga mengandeng Nibras Ali Gunanjar SPsi untuk mengisi acara sekaligus memberikan motivasi kepada anak-anak panti asuhan.
Peta Impian
Menurut Nibras Ali Gunanjar sebenarnya anak-anak di Panti Asuhan Aisyiyah Balongbendo mempunyai sifat-sifat dan karakter yang belum terlihat.
“Setelah mengikuti kegiatan dari tim Abdimas, akhirnya mereka bisa mengetahui sifat-sifat diriya sendiri maupun orang-orang di sekitarnya. Pada akhirnya anak-anak panti asuhan ini lebih peduli dengan lingkungan sekitarnya,” terangnya.
Di akhir sesi anak-anak panti diajak membuat peta impian. Anak-anak menuliskan impian apa saja yang hendak dicapainya. Dengan hal itu akan memudahkan mereka dalam menentukan masa depannya.
Kepala Panti Asuhan Aisyiyah Balongbendo Sunarsih menyambut gembira dan menyampaikan terima kasihnya atas kegiatan yang dilakukan oleh Tim Abdimas Umsida.
“Terima kasih kepada Umsida khususnya fakultas psikologi yang telah menjadi patner pada acara ini. Dan selama beberapa kali memfasilitasi kami dengan berbagai pelatihan bak untuk anak-anak maupun pengurus,” ungkapnya.
Dia berharap kegiatan semacam ini bisa menjadi inspirasi bagi panti asuhan yang lain. Terutama jaringan Panti Asuhan Muhammadiyah Aisyiyah se-Jatim.
Ini dalam rangka bagaimana menjadikan anak di panti asuhan lebih baik lagi. Baik dari segi pendidikannya, karakter dan sebagainya. Bagi pengurus bisa menjadi modal dalam rangka agar lebih baik lagi mengurus anak-anak di panti,” harapnya. (*)
Penulis Amaliyah Syabana. Co-Editor Sugiran. Editor Mohammad Nurfatoni.