PWMU.CO– Siswa SD Muwri (SD Muhammadiyah 1 Wringinanom) juara ajang Festival Literasi Sekolah (FLS) jenjang SD/MI se Kabupaten Gresik yang dilaksanakan di Aula Dinas Pendidikan, Jumat (29/10/2021).
Siswa SD Muwri itu adalah Muhammad Ishaq Afiq Prianto. Dia meraih juara II menulis pantun. Dalam babak penyisihan Ishak akhirnya masuk finalis lima belas besar.
Muhammad Ishak Afiq Prianto siswa kelas 6 Bilal bin Rabbah mengungkapkan, mengikuti Festival Literasi Sekolah dipilih untuk mewakili sekolah dalam lomba membuat pantun.
Dia menjelaskan, lomba terbagi dalam dua jenis membuat puisi dan pantun. ”Saya ditunjuk mengikuti lomba membuat pantun,” jelas Ishak.
”Alhamdulillah saya senang bisa masuk final, meskipun persiapan sangat mendadak. Hanya tiga hari. Setiap pulang sekolah Ustadzah Miftakhul Muzdalifah SPd, koordinator Bimbingan Prestasi (Bimpres) memberi jam tambahan berlatih membuat pantun di kantor guru,” cerita dia.
Di rumah, sambung dia, ibunya juga membantu cara membuat pantun. ”Terima kasih kepada semua pihak yang telah men-support saya,” ujar Ishak yang bercita cita ingin menjadi dokter.
Dia menuturkan, saat lomba juri memberi waktu singkat kepada peserta untuk membuat 5-8 bait pantun. Judul pantun ditentukan oleh panitia saat itu juga. Peserta harus berpikir menyusun kalimat untuk sampiran dan isi sesuai judul.
Ida Ropia Yani SPd, ibu Ishak, menjelaskan, persiapan untuk lomba dalam waktu tiga hari. ”Saya sebagai orang tua hanya bisa memberikan bimbingan ketika di rumah di sela kesibukan saya. Semoga kelak Ishak menjadi anak saleh yang taat kepada orang tua, guru dan berguna bagi agama, nusa, dan bangsa,” kata Ida Ropia yang bekerja sebagai guru di salah satu MI swasta.
Dia berharap, semoga ke depan SD Muhammadiyah 1 Wringinanom bisa menjadi sekolah yang semakin diminati banyak masyarakat. ”Untuk siswa SD Muwri lainnya tetap semangat belajar dan bisa mempersembahkan prestasi yang terbaik serta dapat mengharumkan nama baik sekolah…aamiin,” ujarnya. (*)
Penulis Rahmat Syayid Syuhur Editor Sugeng Purwanto