PWMU.CO– Tiga murid SD Almadany (SD Alam Muhammadiyah Kedanyang) Kebomas Gresik berhasil mempersembahkan juara pada lomba non akademik dari hobi yang mereka senangi, Selasa (7/11/2021).
Chia, paggilan dari Kayla Shafa Archilla, juara II lomba menggambar nasional online bertema buah-buahan. Dia yang hobi menggambar, mewarna, dan bermain musik ini kerap kali memperoleh juara dari even-even lomba yang diikutinya.
Bunda Chia, Nina Puspitasari SS menyampaikan, prestasi yang diperoleh putri kesayangannya pada lomba nasional menggambar diselenggarakan oleh MUTI Event Organizer di Jakarta. ”Bangga dan senang sekali dengan prestasi ini,” katanya.
Murid lainnya Aufar, panggilan dari Muhammad Aufar Sauqi Hirzi, juara II lomba sepatu roda kategori speed kelompok umur 10 tahun. Dia ikut Kejuaraan VI Sepatu Roda se-Jawa Timur di Kawasan Gelora Bung Tomo Surabaya, Jumat-Ahad (3-5/12/2021).
Lomba itu, menurut Bunda Aufar-Fauziah, diselenggarakan oleh Pengurus Provinsi Persatuan Sepatu Roda Seluruh Indonesia (Pengprov Perserosi) Jawa Timur. ”Sangat senang sekali akhirnya Aufar menjadi juara provinsi,” ungkap Fauziah.
Aufar sangat menyukai sepatu roda, lanjutnya. Hobi ini pula yang mengantarkannya berprestasi. Latihan tiap sore bersama kawan-kawannya satu klub sepatu roda di bawah pembinaan Pengda Perserosi Kabupaten Gresik. ”Panas hujan jatuh dan bangun dilalui Aufar untuk membuktikannya layak menjadi sang juara,” ujarnya.
Murid ketiga yang berprestasi dari hobi yang digelutinya adalah Kayra Allena Makayla Putri. Kayra menyabet predikat peragawati cilik terbaik Jawa Timur tahun 2021.
Predikat itu didapatnya pada grandfinal pemilihan top model Jawa Timur yang diselenggarakan yayasan pembina peraga mode Indonesia di Grand City Surabaya pada 28 November 2021 yang lalu.
Bunda Kayra, Puput Diana Widyasari, mengungkapkan kegembiraannya atas prestasi anaknya ini. ”Setelah melewati audisi (5/11/2021) dengan ratusan peserta dilanjutkan ke grandfinal (28/11/2021) akhirnya berhasil menjadi juara. Sungguh perjalanan yang melelahkan namun berujung kepuasan,” ucapnya.
Kepala SD Almadany Nur Aini SPd memuji tiga murid itu dan memotivasi siswa lainnya juga menunjukkan bakatnya. ”Ustadzah begitu bangga atas prestasi kalian. Terima kasih dan tetaplah rendah hati meski juara,” katanya.
Di SD Almadany,ungkapnya, banyak bakat-bakat yang terpendam dan sekolah memberikan dukungan agar bakat-bakat itu terlihat dan dapat menjadi prestasi yang dibanggakan. (*)
Penulis Mahfudz Efendi Editor Sugeng Purwanto