IPM Smamio Gelar LDKS, Diingatkan tentang Janji Pelajar Muhammadiyah; laporan kontributor PWMU.CO Novania Wulandari.
PWMU.CO – Pimpinan Ranting Ikatan Pelajar Muhammadiyah SMA Muhammadiyah 10 GKB Gresik (PR IPM Smamio) menggelar Latihan Dasar Kepemimpinan Siswa (LDKS) bertempat di Villa Putih Kota Batu, Malang.
Pembukaan acara dilaksanakan Kamis, (16/12/21) pukul 11.00 dengan dihadiri oleh Kepala Sekolah Hari Widianto MPd; Wakil Kepala Sekolah bidang Kesiswaan Fitri Andriani MPd; Wakil Kepala Sekolah Bidang Umum Siswanto SPdI..
Ada juga Wakil Kepala Sekolah bidang Pembiasaan Karakter Saroni MPd, Pembina PR IPM Smamio Ilham Akbar Dewantoro SPsi dan beberapa guru lainnya serta petugas medis dari Rumah Sakit Muhammadiyah Gresik (RSMG).
Di bawah langit Kota Batu yang sedang mendung dengan udara yang sejuk, 37 kader PR IPM Smamio mengikuti pembukaan yang dipimpin oleh M. Irgi Ardiansyah, siswa kelas XI MIA 2 dengan pembina apel Hari Widianto.
Dia menyampaikan harapan kepada IPM Smamio agar memanfaatkan momen ini sebagai wadah untuk menimba ilmu dan meningkatkan karakter kepemimpinan.
“Setelah mengikuti kegiatan ini Kkader IPM Smamio harus lebih disiplin dan bertanggung jawab dalam tugasnya sebagai siswa maupun tugas dalam berorganisasi,” ungkapnya.
Ia pun menjelaskan kembali isi janji pelajar Muhammadiyah yang telah dibacakan sebelumnya.
“Terdapat janji pelajar yang isinya adalah bertanggung jawab, mandiri dan berprestasi. Janji yang Kalian ucapkan itu adalah apa yang harus kalian implementasikan untuk Kalian sendiri dan organisasi kalian,” ujar Hari Widianto.
Oleh karena itu, ia melanjutkan, kader IPM Smamio harus mengikuti LDKS ini sehingga di sinilah pentingnya diadakan agenda ini untuk membentuk personal kepemimpinan pribadi siswa yang bertanggung jawab, mandiri, dan juga berprestasi.
Baca sambungan di halaman 2: Dua Tahap LDKS