Lazismu GKB Serahkan Donasi Semeru 148 Juta, liputan Kontributor PWMU.CO Ichwan Arif
PWMU.CO – Kantor Layanan (KL) Lazismu GKB menyerahkan donasi erupsi Gunung Semeru sebesar Rp 148.010.660 juta. Donasi ini diserahkan secara bertahap, baik ke Lazismu Lumajang, Wilayah Jawa Timur, dan Kabupaten Gresik.
Kepala KL Lazismu GKB Suwono STP MM mengatakan donasi erupsi ini berasal dari empat amal usaha Muhammadiyah (AUM) bidang pendidikan, masjid SMP Muhammadiyah 12 GKB, dan Lazismu GKB sendiri.
“Dari empat AUM pendidikan mendapatkan Rp 148.010.660 dengan rincian SD Muhammadiyah 1 GKB sebesar Rp 40.318.000, SD Muhammadiyah 2 GKB sebesar Rp 17.096.000, SMP Muhammadiyah 12 GKB sebesar Rp 22.711.200, dan SMA Muhammadiyah 10 GKB sebesar Rp 22.050.000,” ujarnya.
Sedangkan, lanjutnya, dari masjid mendapatkan sebesar Rp 24.855.000 dan Lazismu GKB mendapatkan Rp 20.980.460 sehingga total donasi yang terkumpul sebesar 148.010.660.
Penyerahan Donasi
Fundraising KL Lazismu GKB Gresik Selamet Hariyadi SPdI menjelaskan tahap awal KL Lazismu GKB menyerahkan sepatu boot, alat kesehatan, obat-obatan, jas hujan, sarung tangan, kassa, perban, dan masker ke Lazismu Wilayah Jawa Timur.
“Kegiatan tersebut dilakukan pada hari Senin (6/12/21). Barang-barang tersebut kalau dinominalkan mencapai 5 juta,” ujarnya.
Dia memaparkan untuk tahap kedua, penyerahan donasi yang dilakukan IPM SMA Muhammadiyah 10 (Smamio) GKB Gresik, Selasa (14/12/21) sebesar 10 juta. Penyerahan tersebut juga barang berupa 20 dus Kornetmu dan rendang, dan 4 dus Susu Bear Brand ke Posko Muhammadiyah Disaster Management Center(MDMC) Lazismu Lumajang.
Lazismu Jawa Timur
Selamet Hariyadi mengungkapkan untuk tahap ketiga penyerahan donasi dilakukan ke Lazismu Wilayah Jawa Timur sebesar 25 juta yang dilakukan pada hari Rabu (15/12/21).
“Sedangkan pada tahapan keempat penyerahan donasi sebesar 113.010.660 juta ke Lazismu Kabupaten Gresik, yang dilakukan, Selasa (28/12/21),” tuturnya.
Dia berharap donasi ini bisa meringankan beban saudara-saudara di Lumajang yang terdampak erupsi Gunung Semeru dan juga bisa untuk merenovasi AUM pendidikan yang rusak karena erupsi tersebut. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni.