PWMU.CO – Aisyiyah Situbondo bantu ikan dan sayuran segar untuk warga terdampak Aliran Pijar Guguran (APG) Gunung Semeru, Ahad (26/12/2021).
Bantuan diserahkan langsung oleh Ketua PDA Situbondo Sumijati kepada relawan Muhammadiyah di Pos Pelayanan Muhammadiyah Lumajang di Jalan Brantas 37 Kota Lumajang.
Support Massera
Ketua Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Situbondo Sumijati menyampaikan pihaknya ingin mensupport program Makanan Sehat Semeru Aisyiyah (Massera) PDA Lumajang.
“Kita memberikan bantuan sesuai kebutuhan yang ada di lokasi. Terutama untuk pemenuhan kebutuhan menu makanan balita, lansia dan ibu hamil,” ujarnya.
Setelah berkomunikasi dengan PDA Lumajang maka kami bawakan ikan segar 30 kg dan sayuran seperti terong, kacang panjang, tomat dan cabai.
“Juga kami bawakan kopi jahe untuk meningkatkan stamina. Semoga bantuan ini bermanfaat untuk saudara-saudara kita yang tertimpa musibah erupsi Gunung Semeru, khususnya balita, lansia dan ibu hamil yang secara khusus ditangani ibu-ibu Aisyiyah Lumajang,” ungkapnya.
“Terima kasih kepada para dermawan yang telah memberikan sumbangannya untuk korban Semeru. Semoga mendapatkan ridha Allah swt dan diberikan balasan yang lebih baik. Amin,” tambahnya.
Bahagiakan Balita dan Lansia
Sementara itu Ketua PDA Lumajang Lilik Nurdiani menyampaikan rasa syukur sekaligus terima kasih atas bantuan untuk Program Massera.
“Alhamdulillah sangat bermanfaat bagi Dapur Balita dan Lansia Makanan Sehat Semeru Aisyiyah(Massera) karena di Lumajang sangat jarang ada ikan segar. Hari Senin (28/12/21) kami masak separoh, dan separohnya lagi akan dimasak besoknya,” ungkapnya.
“Insya Allah membahagiakan balita dan lansia binaan Aisyiyah di 4 kecamatan, yaitu Kecamatan Candipuro, Pasrujambe, Jatiroto dan Lumajang. Sekali lagi terima kasih kepada ibu-ibu Aisyiyah dan Lazismu Situbondo,” imbuhnya.
Dampingi Korban Hingga Relokasi
Menurutnya Aisyiyah Lumajang khusus memilih mendampingi korban yang rumahnya hilang, hancur dan rusak berat. Mereka kami dampingi 3 – 6 bulan sampai mereka direlokasi di lahan baru dengan huntara.
“Insya Allah Muhammadiyah menyumbang 200 huntara dan Aisyiyah siap membentuk UMKM baru bagi mereka dan pendirian TK ABA di lokasi Huntara. Terima kasih juga telah merespon request kami yang paling dibutuhkan dapur Aisyiyah untuk para pengungsi korban guguran awan panas Gunung Semeru,” tuturnya. (*)
Penulis Sugiran. Editor Mohammad Nurfatoni.