Sinergi dengan Teman
Muhammad Sadeli mengatakan, “Di luar sekolah kamu ketemu dengan teman-temanmu, dengan berbagai ragam sifat dan kemampuannya. Carilah teman yang baik baik,“ tegasnya sambil mengulik pepatah Jawa yang mengatakan wong kang shaleh kumpulono. “Yang artinya insyallah kita akan ketularan shaleh jika berkumpul dengan orang-orang yang shaleh,” paparnya.
Dia laluu berpesan, “Untuk kalian semua yang masih berjiwa muda, semangat tinggi harus ditegakkan. Saya harus belajar. Saya harus menuntut ilmu. Saya harus sukses,” ujarnya dengan semangat.
Beribadah dengan Sungguh-Sungguh
Muhammad Sadeli mengatakan, agar bisa meraih kesuksesan, maka yang harus dilakukan adalah, pertama, beribadah dengan sungguh-sungguh kepada Allah SWT. “Dengan cara memperbaiki ibadah kita. Tambah shalat sunah kita. Semakin kita mendekatkan diri kepada Allah Swt, saya yakin semua yang kita minta akan mudah dicapai,” pesannya.
Sesuai dengan janji Allah Swt, lanjutnya, ud’uni astajib lakum, yang berarti mintalah kepada0Ku niscaya Aku kabulkan permintaanmu.
Kedua, berbuat baik kepada orangtua, bapak0ibu guru dan bersahabat dengan teman-teman yang baik dan pintar. “Sinergikan kebaikan ketiganya itu. Kalau semua sudah sinergi, kamu harus berprestasi dan harus ada perubahan yang positif. Saya yakin kamu akan berhasil meraih cita-cita,” kata Sadeli.
“Jadi, mari kita bersinergi dalam belajar,” tuturnya. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni