PWMU.CO– Jumat Berbagi menjadi kegiatan rutin murid SD Muhammadiyah 14 Tandes Surabaya. Mereka mengadakan acara berbagi pada sesama, Jumat (11/2/2022). Kali ini berkunjung kepada adik-adik TK ABA 27 dan TK ABA 54 Surabaya.
Kepala TK ABA 27 Lailis Sa’adah menyambut gembira kedatangan murid-murid SD ini yang membagikan bekal makanan kepada adik-adik TK. Tampak nasi kuning dan ayam goreng. ”Adik-adik TK ABA sangat senang bisa berkenalan dengan guru-guru SD Muhammadiyah 14,” katanya.
“Dengan berbagi kita akan menumbuhkan semangat anak-anak untuk berempati pada sesama,” kata Ustazah Khosi’ah, guru kelas 1 A, koordinator program Jumat Berkah.
Kaur Kesiswaan SD Muhammadiyah 14 Ustazah Mayas mengatakan, kegiatan ini akan menjadi agenda rutin setiap hari Jumat. ”Mohon doa dan dukungan semoga kita bisa istiqomah dalam melakukan kegiatan ini,” katanya.
Menurut dia, program ini sudah lama dilaksanakan namun hanya berbagi dengan teman satu kelas atau teman sekolah.
Kepala SD Muhammadiyah 14 Surabaya Ustdzah Qurrota A’yun mengatakan, ”Dengan berbagi kami berharap anak-anak menjadi bersyukur dengan apa yang dimiliki dan membangun rasa peduli pada orang lain. Dan sifat ini harus kita tanamkan sejak dini pada anak-anak.”
Penulis Ayun Editor Sugeng Purwanto