Doorprize Antimainstream, Kontributor Lajang Mengundang Banyak Komentar, laporan Dina Hanif Mufidah, kontributor PWMU.CO Gresik.
PWMU.CO – Sabtu (19/2/2022) siang sekitar pukul 12.00, suasana aula Gedung Dakwah Muhammadiyah (GDM) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Lamongan, tampak riuh rendah. Ada 100-an orang yang saling lempar senyum, tawa, dan canda penuh kekeluargaan.
Peristiwa itu terjadi ketika berlangsung sesi pembagian doorprize dalam acara Roadshow Milad Ke-6 PWMU Jatim 1 yang diadakan di Kota Lamongan.
Yang membuat suasana itu ceria adalah pemberian doorprize yang dilakukan secara antimainstream. Tidak diundi seperti biasa, tapi menggunakan kategori yang ditentukan panitia. Dan kategorinya itu unik-unik. Inilah yang membuat cair suasana. Peserta riang setelah dijejali materi serius di tengah hawa rauangan yang lumayan panas.
Kategori Kekeluargaan
Menurut Penanggung Jawab Roadshow Milad Ke-6 PWMU Jatim 1 Fathurrahim Syuhadi atau yang biasa disapa Rahim, motivasi pembagian doorprize ini adalah untuk membangun kebersamaan dan kekeluargaan.
“Meskipun sederhana dalam wujud bendanya, namun justru hal hal sederhana inilah yang kadangkala menjadi inspirasi dalam sebuah kegiatan,” paparnya.
Menurutnya, pembagian doorprize menghadirkan suasana baru, segar, dan menyenangkan. “Para peserta roadshow kontributor tidak monoton disuguhi materi saja,“ demikian lanjutnya.
Dia menjelaskan, hadiah untuk doorprize terkumpul secara spontan hanya satu hari sebelum kegiatan dilaksanakan. Doorprize berasal dari sumbangan sukarela perorangan panitia, juga dari beberapa amal usaha Muhammadiyah (AUM) yang ada di Lamongan. yaitu Universitas Muhammadiyah Lamongan, ITB Ahmad Dahlan Lamongan, RSM Lamongan, RSM Babat, RSUM Babat, SMA Muhammadiyah 1 Babat dan SMK Muhamamdiyah 5 babat.
“Jumlahnya lebih dari 100 buah sehingga cukup untuk dibagikan kepada seluruh peserta yang hadir,” ujarnya.
Karena jumlahnya mencukupi untuk seluruh peserta inilah, pembagiannya tidak perlu diundi melainkan berdasarkan kategori kekeluargaan antarkontributor dan semangat perjuangan mereka untuk menghadiri acara.
Baca sambungan di halaman 2: Makna di Balik Doorprize