PWMU.CO – Tanpa sistem yang baik, jangan harap Perguruan Tinggi berkembang dengan baik. Hal itu diungkapkan oleh Ketua Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Lumajang Drs Aminuddin.
Dia menyampaikannya saat memberikan sambutan pada kegiatan penyerahan SK Ketua STKIP dan STIT Muhammadiyah Lumajang dan Badan Pembina Harian (BPH) masa bakti 2021-2025, Sabtu (26/2/2022).
Penyerahan tersebut berlangsung di Lantai II Gedung Dakwah Muhammadiyah (GDM) Lumajang. Hadir dalam acara tersebut Rektor Universitas Muhammadiyah (UM) Jember Dr Hanafi MPd, Ketua STKIP dan STIT Muhammadiyah yang lama KH Zainudin MA dan Drs Haerudin MPsi.
Hadir pula beberapa pengurus PDM Lumajang, Pimpinan Daerah Aisyiyah (PDA) Lumajang dan dosen kedua Perguruan Tinggi Muhammadiyah (PTM) tersebut.
Ketua STKIP Muhammadiyah yang baru sesuai dengan SK Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah adalah Eny Nur Wahyuni SH MSi. Sedangkan Ketua STIT Muhammadiyah adalah Eva Anggraeni SEI MEI. Mereka berdua mengemban amanah untuk masa bakti 2021-2025.
Penataan Manajemen
Menurut Aminuddin penyerahan SK ini merupakan titik awal bagi Ketua STKIP Muhammadiyah dan Ketua STIT Muhammadiyah yang baru untuk memulai sebuah langkah penataan managemen dalam upaya meningkatkan kualitas Perguruan Tinggi Muhammadiyah yang cukup tua usianya.
“Saya berharap dengan kepemimpinan yang baru dapat mengembangkan STKIP dan STIT Muhammadiyah ini agar semakin diminati dan memiliki daya saing. Untuk meraih itu semua kita harus membangun sistem yang baik. Tanpa membangun sistem yang baik jangan harap perguruan tinggi ini bisa berkembang dengan baik,” tegasnya.
Membangun Sinergitas
Sementara itu Ketua STKIP Muhammadiyah yang lama KH Zainudin MA dalam sambutannya mengungkapkan rasa terima kasihnya karena telah terpilihnya Eny Nur Wahyuni untuk melanjutkan kepemimpinannya.
“Saya yakin bahwa Ketua STKIP Muhammadiyah yang baru Eny Nur Wahyuni Insyaallah lebih giat dan lebih mampu melaksanakan tugasnya,” ungkapnya.
Pada kesempatan yang, Ketua STKIP Muhammadiyah yang baru Eny Nur Wahyuni dalam sambutannya meminta dukungan semua pihak, termasuk para dosen agar dapat mengembangkan perguruan tinggi ini lebih baik.
“Insyaallah dengan membangun sinergitas dengan PDM, BPH dan segenap dosen kami dapat mengembangkan perguruan tinggi ini dengan baik,” harap Eny Nur Wahyuni. (*)
Penulis Zainal Abidin. Co-Editor Sugiran. Editor Mohammad Nurfatoni.