PWMU.CO – Double track tata rias SMA Muhamamdiyah 2 (Smamuda) Sumberpucung Kabupaten Malang menggelar Beauty Class bersama brand lokal make-up Inez Kosmetik, Sabtu (26/2/22).
Pembina Double Track Tata Rias Fahrun Nisa mengatakan acara ini dibuka secara umum. Tidak hanya terpaku pada siswa Smamuda sendiri, tetapi terbuka untuk warga atau remaja yang berada di daerah Sumberpucung dan sekitarnya.
“Beauty class ini dilaksanakan di gedung aula sekolah,” ujarnya.
Dia memaparkan tujuan digelarnya acara yang bertema Graduation Make-up look ini adalah untuk menambah ilmu dan wawasan buat para peserta kelas kecantikan untuk mandiri dalam ber-make up saat akan menghadiri acara wisuda tanpa perlu mengeluarkan uang untuk make up di salon.
Pilih Kolaborasi
Kepala Smamda Unjang Tajularipin SHI MPd menjelaskan memilih berkolaborasi bersama Inez kosmetik karena dia memiliki produk yang dekoratif. Selain produk-produknya untuk mempercantik diri, tentunya brand Inez ini adalah produk lokal dalam negeri.
Dalam kesempatan yang sama, supervisor Promosi Inez Kosmetik Malang Raya Fifi Dewi mengatakan kolabosari dengan Smamuda disambut baik oleh Inez Kosmetik.
Dia mengungkapkan perusahaan ini berdiri pada 1998 di Malang dengan memiliki serangkaian produk kosmetik dan skin care. Produk unggulan Inez ada eyeshadow, blush on, foundation, bedak, maupun lipstik.
“Untuk produk terbaru deep clean ada pure gentle makeup remover, facial foam lightening juga treatment wajah yang lainnya,” terangnya.
Dia mengaku Inez Kosmetik terus berinovasi dan berprogress dalam menambah varian produk dekoratif dan skin care, untuk memenuhi kebutuhan wanita di Indonesia. Karena itu kelas kecantikan yang dilakukan bersama Smamuda ini dinilai sangat sesuai.
“Beauty Class Inez Cosmetics kolaborasi dengan Smamuda sangatlah seru dan luar biasa, pesertanya sangat antusias dan interaktif dalam proses belajar ber make up hari ini,” ungkapnya.
Tutorial Make-up
Fifi sekaligus menjadi Make up artis pada acara ini dengan ditemani smodel siswa dari Smamuda, langsung melakukan tutorial makeup secara lengkap dan langsung diikuti seluruh peserta. Tidak hanya itu, sebanyak 22 peserta yang mengikuti kelas juga dapat berkonsultasi seputar cara menggunakan makeup yang baik dan benar.
“Inez cosmetics sangat senang sekali bisa hadir dan berbagi ilmu seputar kecantikan yang diharapkan semoga ilmu itu bermanfaat bagi seluruh peserta yang hadir. Inez mengucapkan banyak terimakasih kepada Smamuda yang mana telah mengajak Inez Kosmetik dalam acara beauty class,” harap Fifi.
Penulis Fahrun Nisa. Co-Editor Ichwan Arif. Editor Muhammad Nurfatoni.