PWMU.CO – Rasa syukur kembali dipanjatkan oleh civitas akademika Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida). Hari ini, bertambah lagi dosen bergelar doktor. “Alhamdulillah Umsida hari ini ketambahan lagi satu doktor lulusan Sekolah Pascasarjana UGM,” kata Rektor Umsida Dr Hidayatullah MSi, kepada PWMU.CO, Rabu (18/1) siang.
(Baca: Rektor Umsida Raih Gelar Doktor dan Umsida Tambah Dua Doktor)
Hidayatullah menjelaskan, Dr Nyong Eka Teguh Iman Santoso M Fil.I telah berhasil mempertahankan disertasinya berjudul Rahmatan li ‘l-Alamiin: Universal Mercy in Early Islamic Historical Writings pada Ujian Terbuka di Auditorium Sekolah Pascasarjana UGM, 18 Januari 2017.
“Dengan lulusnya Dr Nyong Etis ini, akan memperkuat SDM dosen yang ada di Umsida,” ujarnya. Kini, Umsida mempunyai 32 doktor dari 211 dosen tetap yang dimilikinya. “Saat ini ada 35 dosen sedang kuliah Program Doktor (S3) dalam berbagai disiplin ilmu. Ke depan kita menargetkan proporsi dosen tetap Umsida minimal 30 persen bergelar doktor,” tutur Hidayatullah. Selamat Dr Nyong dan Umsida! (MN)