Public Speaking Bisa Membentuk Kepribadian Pemimpin, laporan Novia Qurrati A’yunina, kontributor PWMU.CO Gresik.
PWMU.CO – Jumat pagi (4/3/22) dengan penuh semangat, Fatma Hajar Islamiyah menyapa siswa-siswi SD Muhammadiyah 2 GKB Gresik (Berlian School) dalam acara Guest Star News Anchor for Kids.
Kegiatan ini digelar via Zoom dan disiarkan melalui YouTube Admin Berlian. Acara semakin semarak dengan adanya tepuk semangat yang mengawali sambutan Khoiro Numsyah SPD, Wakil Kepala Berlian School. Dalam sambutannya, ia menanyakan perihal kegiatan pagi itu. Azkayra, siswa 4 Battani, menjawab pertanyaan Khoiro news anchor adalah pembaca berita. Pernyataan tersebut dibenarkan oleh Khoiro.
Semangat anak-anak semakin memuncak kala Fatma, pembawa acara mengajak peserta untuk memanggil Kiki, sapaan akrab pemateri, Nur Hakiki SPd. Dia Adalah News Anchor TVMU Jatim Stasiun Mugeb sekaligus guru Berlian School.
Ia menunjukkan beberapa contoh gambar pembawa berita televisi dan menjelaskan kepada para peserta bahwa news anchor adalah pembawa berita. Ia juga mengenalkan pada anak-anak bahwa Muhammadiyyah juga memiliki channel televisi, yaitu TVMU atau TV Muhammadiyah.
“Tak hanya pembaca berita yang tidak berhijab yang diperbolehkan membacakan berita, namun pembawa acara yang berhijab juga diperbolehkan untuk berita dan kualitasnya pun tidak kalah dengan pembaca berita lainnya,” jelasnya.
Ia menjelaskan news anchor adalah bagian dari public speaking yang berarti berbicara di depan khalayak atau di depan orang banyak. Jadi meskipun berbicara di depan umum, tapi semua itu perlu membutuhkan proses.
“Public speaking merupakan komunikasi yang menggunakan bahasa lisan sebagai media dan output-nya berupa pidato, ceramah, presentasi. Hal tersebut bisa dipelajari,” ujarnya.
Baca sambungan di halaman 2: Melatih Keberanian Diri