PKDA Spemdalas Gelar Lomba Kultum, liputan Lely Badriyah kontributor PWMU.CO
PWMU.CO – Keseruan menyambut bulan Ramadhan dirasakan oleh seluruh siswa SMP Muhammadiyah 12 (Spemdalas) GKB Gresik dengan mengikuti bermacam-macam lomba dalam acara Pesantren Kilat Darul Arqam (PKDA).
Pada hari keempat, siswa Kelas VII dan VII mengikuti berbagai lomba yang seru dan menarik. Adapun lomba yang diikuti antara lain lomba CCI (Cerdas Cermat Ismubaqu) bertempat di Andalusia Hall, lomba azan bertempat di masjid, lomba kultum di Kelas VIII ICP 1, lomba yel-yel Islami di lapangan, lomba tartil di Kelas VII ICP 1, lomba tahfidh di kelas VII ICP 2, dan lomba puisi Islami kelas VIII ICP 2.
Koordinator lomba Eka Ayu Pradiska Putri MPdI mengatakan kegiatan ini akan memberikan manfaat kepada siswa Spemdalas untuk melatih kepercayaan diri dan komunikasi dengan baik. Dengan dilatih sejak SMP akan mengasah kemampuan dan bakat yang dimiliki setiap anak.
“Lomba kultum pada Kegiatan PKDA ini bertema bebas, Islami. Tidak hanya berpatokan pada bulan Ramadhan tetapi materi yang dibawakan oleh peserta dari perwakilan setiap kelas sangat menarik,” ujarnya.
Gunakan Teks yang Sudah Ada
Ayu, sapaan akrabnya, menjelaskan untuk memudahkan siswa dalam mengikuti lomba kultum ini, panitia memberikan kebebasan materi, tetapi tetap isinya adalah Islami.
“Karena jika nantinya ditentukan takutnya anak-anak sulit membuat teks baru. Dengan diselenggrakan lomba ini bersifat senang dan tidak menekan. Jadi anak-anak bisa mengikuti lomba ini menggunakan teks yang sudah ada,” jelasnya.
Persiapan Terbaik
Siswa kelas VII D Risya Naya Dyvandra mengaku sangat senang mengikuti lomba ini dengan mempersiapkan diri sebaik mungkin.
“Alhamdulillah perasaan saya senang ketika ustadzah Munawaroh memberikan kepercayaan pada saya untuk mengikuti lomba kultum dan kesempatan ini tidak saya sia-siakan. Untuk latihannya sudah saya persiapkan 1 pekan sebelum lomba,” ujarnya.
Naya sapaan akrabnya, membagikan tips agar tidak grogi ketika mengikuti lomba kultum yaitu dapat menguasai materi yang akan di lombakan. “Yang paling adalah sebelum tampil ke depan membaca doa terlebih dahulu,” tandasnya. (*)
Co-Editor Ichwan Arif. Editor Mohammad Nurfatoni.