PWMU.CO– Kajian Islam dan buka puasa bersama dengan tema Membangun Teamwork dengan Al-Quran berlangsung di SMK Muhammadiyah 5 Babat (Muhlibat) Lamongan, Selasa (26/4/22).
Kajian Islam dan buka bersama dihadiri jajaran PCM Babat, Majelis Dikdasmen, Komite Sekolah, dan keluarga besar SMK Muhlibat.
Pembicara H Tamam Choiruddin SAg MSi, Wakil Ketua PCM Babat, membuka ceramahnya dengan mengutip surat ash-Shaff: 4.
إِنَّ ٱللَّهَ يُحِبُّ ٱلَّذِينَ يُقَٰتِلُونَ فِى سَبِيلِهِۦ صَفًّا كَأَنَّهُم بُنْيَٰنٌ مَّرْصُوصٌ
Sesungguhnya Allah mencintai orang-orang yang berperang di jalanNya dalam barisan seperti bangunan kokoh.
Untuk mengembangkan SMK Muhammadiyah 5 Babat dan mendapatkan murid yang banyak, kata Ustadz Tamam, kata kuncinya harus ada tim yang solid, menghasilkan kinerja tinggi, menyelesaikan sesuatu hal yang terukur, mau membaca informasi yang sedang berkembang.
”Juga mau belajar pada lembaga yang maju melakukan riset dan kajian, mendengarkan keluhan dan segera menindaklanjuti masalah yang berkembang beserta solusinya,” katanya.
Sekolah, sambung dia, harus selalu berkoordinasi terjadwal dengan, komite, majelis, PCM untuk mencari solusi dan pemecahan masalah yang kompleks serta pemikiran kritis dan analitis.
”Jadilah tim penggerak unggulan, motor perubahan dalam dunia pendidikan, dengan cara bertanggung jawab terhadap diri sendiri, klien, siswa, orang tua siswa, terhadap profesi, dan lingkungan sosial,” ujarnya.
Kalau tim ini sudah bekerja dengan optimal, kata dia, insyaallah pada saatnya giliran sekolah ini menjadi unggul bisa bersaing dengan lainnya.
Allah swt berfirman ثُمَّ رَدَدْنَا لَكُمُ ٱلْكَرَّةَ عَلَيْهِمْ وَأَمْدَدْنَٰكُم بِأَمْوَٰلٍ وَبَنِينَ وَجَعَلْنَٰكُمْ أَكْثَرَ نَفِيرًا
Kemudian Kami berikan kepadamu giliran untuk mengalahkan mereka, Kami membantumu dengan harta kekayaan dan anak-anak dan Kami jadikan kamu kelompok yang lebih besar. (Al-Isra: 6)
Pusat Keunggulan
Kepala SMK Muhlibat Achmad Ghofur SPd dalam sambutannya menjelaskan, sekolah ini di tahun 2021 menjadi SMK Pusat Keunggulan (PK) tinggal launching. Insyaallah dalam waktu dekat ini.
Dia juga melaporkan Tim PPDB sudah berusaha maksimal mencari murid. ”Memang kami akui berat sekali, untuk itu kami beserta tim mohon doa dan dukungannya agar bisa mendulang perolehan siswa,” katanya.
Wakil Ketua PCM Babat, Ustadz Amrozi Mufida, dalam sambutannya mengatakan, PCM berencana membangun MBS (Muhammadiyah Boarding School).
”Jadi dana, infak, serta sedekah ini saling menguatkan, harus dimaksimalkan termasuk yang di SMK Muhlibat, karena AUM didirikan harus bermanfaat untuk Muhammadiyah,” ujarnya.
Penulis Qomari Editor Sugeng Purwanto