Ada Bagi-bagi THR dan Gaji Ke-13 di SMAM 1 Panji, liputan kontributor PWMU.CO Kabupaten Situbondo Pandu Anom Nayaka.
PWMU.CO – SMA Muhammadiyah 1 Panji menggelar buka bersama (bukber) guru dan karyawan. Ngabuburit ala SMA Muhammadiyah (SMAM) 1 Panji ini dilaksanakan setiap tahundi sekolah untuk tetap menjaga tali silaturahmi antar keluarga besar SMAM 1 Panji ini.
Acara ini dilaksanakan di ruang pertemuan SMAM 1 Panji Kabupaten Situbondo pada Jumat (22/4/2022) pukul 16.30 wib hingga 18.30 wib sekaligus berbuka puasa di sekolah.
Sinergitas Penghuni Rumah dan Sekolah
Kepala SMAM 1 Panji Sholihul Amin SPdI menyampaikan ucapan terima kasih kepada seluruh bapak ibu yang hadir pada pertemuan ini. Karena sukses tidaknya kewajiban bapak ibu guru di sekolah itu ada andil besar dari keluarga yang ada di rumah.
“Kalau yang jadi guru itu suaminya maka sukses tidaknya suami tersebut melaksanakan tugasnya di sekolah itu dari istrinya yang ada dirumah. Begitu juga sebaliknya jika yang bekerja di SMAM 1 Panji ini istrinya maka akan ada andil yang besar dari suaminya,” ungkapnya.
Sholihul, sapaan akrabnya, menambahkan terima kasih juga kepada bapak ibu yang ada di rumah. Walaupun tidak terlibat langsung berhadapan dengan peserta didik kami di dalam kelas atau di sekolah, tetapi sudah mendukung suami atau istri yang bekerja di sini. Ini juga merupakan sebuah kesuksesan dan lancarnya kewajiban bapak ibu guru yang mengajar di sekolah ini.
“Bagaimana kalau ada keluarga yang tidak mendukung kegiatan tersebut? Maka saya pastikan akan banyak mengalami kesulitan. Dan saya pastikan ada terjadi sebuah konflik di rumah,” terangnya.
Tunjangan Hari Raya
Bapak dari tiga anak ini menyampaikan dengan adanya dukungan ini maka akan terjadi yang namanya sinergisitas antara kewajiban bapak ibu di sekolah dan di rumah.
“Semoga ke depannya kita selalu kompak agar kegiatan-kegiatan yang menjadi program bisa terealisasi dengan baik dan lancar,” harapnya.
Kegiatan ini diakhiri dengan pembagian tunjangan hari raya (THR) dan gaji ke-13 untuk para guru dan karyawan SMAM 1 Panji Kabupaten Situbondo. (*)
Co-Editor Sugiran. Editor Mohammad Nurfatoni.