Hafal Lagu Rhoma Irama, Abdul Mu’ti Tantang Karaoke Syariah; Liputan Kontributor PWMU.CO Gresik Sayyidah Nuriyah.
PWMU.CO – Bapak Muhammadiyah Garis Lucu Prof Abdul Mu’ti MEd kembali berulah—bikin peserta gerrr-gerrran—saat menghadiri Halalbihalal Pimpinan Wilayah Muhammadiyah Jawa Timur di Aula Mas Mansur Gedung PWM Jatim, Selasa (10/5/22).
Kala itu, di tengah Prof Mu’ti memohon maaf lahir dan batin, hadirlah Rektor Universitas Muhammadiyah Surabaya Dr dr Sukadiono MM. Maka dia menyambut kehadiran rekannya yang berperan ganda itu. “Selamat datang Pak Rektor yang juga Pak Dokter,” ucapnya.
“Ini Pak Dokter yang nggak pernah nyuntik,” guraunya memancing tawa hadirin. Maka beberapa detik kemudian, tawa hadirin pecah di Aula Mas Mansur Gedung PWM Jatim itu.
Dompet Diinfus
Di tengah tausiahnya pada jam kritis (enak-enaknya ngantuk), Pak Mu’ti kembali mengundang tawa peserta ketika mengenang meme kondisi keuangan pascalebaran. “Idul Fitri jatuh pada tanggal 2 itu ya ada enak, ada tidak enaknya,” ujar Sekretaris Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah itu.
“Yang gajiannya tanggal 1, enak. Tapi karena Idul Fitri jatuhnya pas tanggal 2, tanggal 6 itu sudah banyak yang diinfus dompetnya,” lanjutnya hingga tawa seisi ruangan membahana.
Ternyata, Pak Mu’ti pernah mendapat kiriman video ada yang diinfus. “Saya kira siapa, ternyata dompet yang diinfus karena isinya sudah kosong,” ujarnya, lagi-lagi bikin hadirin tertawa.
Kemudian dia menjelaskan, “Karena pada saat Lêbaran betul-betul lêbar, entek-entekan tenan, jor-joran (habis-habisan). Harusnya Lêbaran dibaca imala, seperti membaca majréha, sehingga dibacanya lébaran bukan lêbaran!”
Baca sambungan di halaman 2: Penggemar Rhoma Irama