Tidak Dikomersilkan
Hitta menegaskan, sesuai amanah sang ibu, buku itu tidak untuk dikomersilkan alias tidak diperjualbelikan. “Jadi monggo Bapak Ibu nanti yang berminat memiliki buku sederhana ini bisa menghubungi panitia. Insyaallah nanti kirim ke panitia untuk dikirim ke Bapak Ibu,” imbaunya.
Dia lantas menutup dengan kutipan, “Tidak ada hadiah seindah nasihat. Tidak ada nasihat sebaik kematian. Dan tidak ada kematian karena tulisan yang mengabadikan.”
Kabar bahagia peluncuran buku itu juga mendapat sambutan baik dari para kontributor. Salah satunya Musyrifah SAg—ipar almarhum yang juga kontributor buku itu—langsung meluapkan rasa syukurnya di grup kontributor.
“Alhamdulillah. Semoga dengan hadirnya buku ini kita bisa terus belajar bagaimana berdedikasi kepada masyarakat dengan ikhlas dan penuh tanggung jawab seperti tauladan Pak Turhan kepada kami semua,” harapnya. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni