Dari Tekad Jadi Diklat, Muhammadiyah Tulungagung Cetak Kader Wartawan; Liputan Kontributor PWMU.CO Gresik Sayyidah Nuriyah. .
PWMU.CO – Berasal dari nekat dan tekad, akhirnya jadi diklat. Demikian Ketua Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Tulungagung Mochammad Farid Rifa’i mengungkapnya, Ahad (3/7/22).
Dia juga mengisahkan, “Biasanya DNA kita nekat tapi cepat. Jadi kalau kita punya keinginan, misal bangun sekolah, pokoknya nekat, niat, tiba-tiba jadi sekolah. Ini sering kita alami.”
Justru dari kegiatan nekat itulah menurutnya mereka patut bersyukur. “Bahwa Allah SWT masih memberi kesempatan kepada kita bisa sukses menyelenggarakan acara ini,” ujarnya.
Farid menegaskan, pelatihan serupa patut mereka lestarikan. “Ini adalah gawe bersama, tentunya untuk Muhammadiyah Tulungagung yang lebih berkembang. Ke depan adalah organisasi yang unggul, filantropis, dan berkemajuan,” ucapnya.
Komunitas yang Diakui
Kata Farid, kegiatan itu berawal dari kesadaran para kontributor untuk meluaskan syiar kegiatan-kegiatan di Tulungagung. Dia menyatakan, “Karena PWMU.CO berada di bawah Lembaga Informasi dan Komunikasi (PWM Jatim), kami mengharapkan setidaknya teman-teman punya semacam bendera ketika berkomunitas.”
“Tidak sekadar komunitas, tapi juga diakui apa yang dilakukannya,” imbuhnya.
Dia juga berharap, ada tindak lanjut dari pelatihan itu. “Tidak hanya berhenti di sini saja, sehingga ada modal dasar dari Muhammadiyah Tulungagung agar semangat dan nilai-nilai berkemajuan yang sudah diperjuangkan bisa kita wujudkan bersama,” harap Farid.
Dengan begitulah menurutnya, implementasinya kelak bisa memberi kemanfaatan yang lebih luas bagi dakwah, khususnya di Muhammadiyah Tulungagung.
Baca sambungan di halaman 2: Persiapan Cepat dan Ekstra