Baksos SD Mugeb Rambah Desa Terpencil; Liputan Novelia Nur Anggraeni; kontributor PWMU.CO Gresik.
PWMU.CO – SD Muhammadiyah 1 GKB (SD Mugeb) Gresik mengadakan Bakti Sosial (Baksos) Idul Adha di Masjid Al Ikhlas Desa Baron, Kecamatan Dukun, Kabupaten Gresik, Senin (11/7/2022).
Kegiatan ini diikuti oleh 30 siswa yang berkurban dan 20 guru sebagai panitia. Wakil Bidang Sarana SD Mugeb Agus Suprayitno SPd mengatakan, kegiatan baksos tahun ini diadakan di Desa Baron yang mayoritas masyarakatnya buruh tani.
“Lokasinya terpencil, banyak sungai di sekitarnya dan jauh dari kecamatan,” ujarnya.
Pembukaan diawali dengan bertakbir bersama. Lalu sambutan oleh Agus Suprayitno. Dia mengatakan, “Semoga pelaksanaan kegiatan baksos ini bisa mensyiarkan Islam rahmatan lil alamin dan tahun depan bisa lebih banyak lagi hewan kurban yang dibagikan.”
“Kami mengucapkan terima kasih kepada semua pihak yang turut menyukseskan acara baksos ini. Para guru, warga Baron dan anak-anak yang telah ikut melaksanakan kegiatan ini sebagai wujud kepedulian dalam kegiatan syiar Idul Adha di Desa Baron ini,” tambahnya.
Sambutan dilanjutkan oleh Ketua Pimpinan Ranting Muhammadiyah (PRM) Mat Rozim. “Ranting ini baru memiliki amal usaha berupa masjid yang setiap hari raya Idul Adha warga yang berkurban sangat sedikit, tidak sebanding dengan jumlah kepala keluarga sebanyak 400,” ucapnya.
Acara pembukaan ditutup dengan doa yang dipimpin oleh Mulan Tariyun. Kegiatan selanjutnya yaitu melaksanakan penyembelihan hewan kurban.
Baca sambungan di halaman 2: Kurban Tiga Sapi