Tancap Gas setelah PK IMM KH Ahmad Dahlan UIN Satu Tulungagung Dilantik; Liputan Ahmad Su’ud Alhamidi, kontributor PWMU.CO Tulungagung.
PWMU.CO – Era baru Pimpinan Komisariat Ikatan Mahasiswa Muhammadiyah (PK IMM) KH Ahmad Dahlan UIN Satu Tulungagung dimulai. Pelatikan PK IMM KH Ahmad Dahlan periode 2022-2023 dilakukan di Graha BMT Pahlawan, Tulungagung, Sabtu (23/07/2022).
Acara dihadiri oleh organisasi ekstrakampus Universitas Islam Negeri Sayyid Ali Rahmatullah (UIN Satu) Tulungagung , jajaran organisasi otonom tingkat daerah, dan Dewan Pimpinan Daerah IMM Jawa Timur.
Nakhoda baru PK IMM Ahmad Dahlan adalah Muhammad Khoirun Nizam. Pada saat memberikan sambutan Nizam berbicara tentang geraknya dalam satu periode ke depan.
“Membangun pengetahuan dan pemahaman kader tentang IMM guna tercapainya loyalitas kader dengan standarisasi dan mengimplementasikan dalam pergerakan,” ungkap Nizam.
Pada saat pelantikan Ketua Pimpinan Daerah Pemuda Muhammadiyah (PDPM) Tulungagung Mohammad Farid Rifai memberikan wejangan kepada para kader IMM.
Dalam wejangannya Farid mengutip salah satu ayat al-Qur’an yaitu surat ash-Shaff ayat 4:
اِنَّ اللّٰهَ يُحِبُّ الَّذِيْنَ يُقَاتِلُوْنَ فِيْ سَبِيْلِهٖ صَفًّا كَاَنَّهُمْ بُنْيَانٌ مَّرْصُوْصٌ
“Sesungguhnya Allah mencintai orang-orang yang berperang di jalan-Nya dalam barisan yang teratur, mereka seakan-akan seperti suatu bangunan yang tersusun kokoh.”
Farid mengarisbawahi kata shaf yang mempunyai arti dalam barisan yang teratur. “Dalam berorganisasi kita harus jalan bersama-sama dan juga harus teratur. Setelah pelantikan kita harus sudah menyusun program dan langsung tancap gas,” pesannya.
Dia juga mengutip salah satu perkataan Ali bin Abi Thalib bahwa kejelekan yang terorganisasi akan menang mengalahkan kebaikan yang tidak terorganisasi. Karena itu Farid meminta PK IMM Ahmad Dahlan menyusun barisan rapi dan terorganisasi. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni