PWMU.CO– Pembagian Quran kepada Madrasah Diniyah Ula an-Ni’mah Desa Mojo Kecamatan Mojo Kabupaten Kediri dilakukan Lazismu Tulungagung, Selasa (2/8/2022).
Sebanyak 50 al-Quran dibagikan untuk mendukung proses pembelajaran Quran di madrasah yang memiliki 90 santri, 5 guru, dan kepala madrasah.
Kegiatan pembelajaran Madrasah Diniyah Ula an-Ni’mah Desa Mojo dimulai pukul 15.00 sampai dengan 20.00 WIB.
Kepala Kantor Layanan Lazismu Tulungagung Hendra Pornama menjelaskan, pembagian Quran di Madrasah an-Ni’mah Kediri ini karena rekomendasi dari donatur Lazismu Tulungagung.
”Donatur itu bertempat tinggal dekat dengan madrasah itu dan membutuhkan bantuan al-Quran untuk menunjang belajar,” kata Hendra.
Menurut Hendra, bantuan al-Quran dan buku juz Amma bermanfaat untuk santri di madrasah diniyah. ”Semoga donatur dan Lazismu Tulungagung yang menyalurkan bantuan Quran dirahmati dan diberikan keberkahan,” katanya.
Dia menuturkan, pembagian Quran terus dilaksanakan dan disesuaikan dengan kebutuhan. Jika ada masjid atau mushala yang membutuhkan bisa menghubungi melalui telepon atau langsung datang ke Kantor Lazismu Tulungagung.
Donatur Lazismu yang ingin mendukung program ini, sambung dia, bisa langsung mengirimkan donasi melalui tranfers atau amil yang menjemput donasi.
Kantor Layanan Lazismu TulungagungJl berlokasi di Jl. Ade Irma Suryani No. 16, Sembung, Kecamatan Tulungagung, Kabupaten Tulungagung. Nomer layanan 082125991199.
Penulis Ubaidillah Alif Alwan Editor Sugeng Purwanto