Bertabur Aneka Lomba
Hari itu, ada pula lomba mewarnai gambar pahlawan yang berlangsung di aula pada waktu yang sama. Sedangkan untuk siswa kelas IV-VI, lomba berlangsung di lapangan futsal SD Mugeb. Ada lomba balap karung, lorong sarung, sepak bola patung, dan tarik tambang.
“Letakkan sarung di bahu teman paling kanan, lalu salurkan kembali hingga ke bahu teman paling kanan lagi. Pegangan tangannya tidak boleh terputus,” tutur Syaiful Rizal SPdI yang memandu lomba lorong sarung di sana.
Untuk para siswa yang belum kebagian mengikuti lomba pada hari pertama, masih ada serangkaian lomba pada hari kedua (16/8/22) yang bisa mereka ikuti. Untuk siswa kelas I-III ada lomba squid game, memasukkan paku dalam botol, memindahkan air dengan spons, dan merangkai kata.
Adapun untuk kelas IV-VI, ada lomba balap balon, membaca teks Proklamasi, balap kereta buta, memindahkan koin dengan sumpit, dan mencari harta karun. Rizqi optimis, keseruan dan gelak tawa siswa akan kembali mewarnai perlombaan di hari Selasa esok.
Lomba Online
Selain itu, dalam dua hari itu juga berlangsung dua lomba online yang bisa seluruh siswa ikuti. Pertama, lomba foto keluarga.
“Peserta berfoto bersama anggota keluarganya dengan kostum bertema Kemerdekaan RI ke-77 lalu mengunggahnya ke Instagram dan menandai Instagram @sd_mugeb agar juari dapat menilai,” terang Rizqi, sapaan akrab sang ketua panitia.
Kedua, lomba menyanyikan jingle SD Mugeb dan lagu kemerdekaan. Sama seperti lomba foto, lanjut Rizqi, peserta mengunggah video menyanyinya di Instagram, kemudian menandai akun Instagram sekolah.
Para juri punya waktu dua hari untuk menilai karya mereka. Pengumuman dan pembagian hadiah akan berlangsung pada Jumat (19/8/22) bertepatan dengan agenda rutin ceremony pagi. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni