Ketua Konsorsium tersebut Universitas Negeri Surabaya (Unesa) dan anggotanya meliputi UMG, UM Surabaya, UNIPA, UWKS, Unusa, serta UKWMS. Workshop yang digelar di Hotel Mercure Surabaya pada Senin-Selasa, 29-30 Agustus 2022 tersebut dibuka langsung oleh Ketua LP3 Unesa Dr Bachtiar Syaiful Bachri MPd.
Dr Elvira SH MH, narasumber workshop menyampaikan, jika tahun ini penambahan bidang studi tersebut disetujui oleh Direktorat Kelembagaan, maka tahun depan akan langsung mendapatkan kuota mahasiswa PPG Daljab. “Hal ini karena pemerintah memiliki tujuan agar mahasiswa PPG Daljab dalam dua tahun ke depan sudah habis dan untuk tahun berikutnya bisa fokus pada mahasiswa PPG Prajab (Pra Jabatan),” terangnya.
Nur Fauziyah meyakini, PPG FKIP UMG memiliki peluang yang besar untuk disetujui usulan penambahan bidang studi ini. “Karena PPG FKIP UMG memiliki akreditasi A,” tegasnya.
Selain itu, lanjut Nur Fauziyah, PPG UMG memiliki SDM yang berpengalaman dalam membimbing mahasiswa PPG Daljab dari seluruh penjuru nusantara, sejak tahun 2018 hingga sekarang. “Pada tahun ini PPG FKIP UMG bidang studi Pendidikan Matematika sedang melaksanakan pembelajaran untuk mahasiswa PPG Kategori I dan II sebanyak 132 mahasiswa,” jelasnya.
Pembelajaran dilaksanakan secara online (daring penuh) mulai dari pendalaman materi, pengembangan perangkat, peer teaching, PPL, sampai Uji Kompetensi (UKM PPG). (*)
Editor Ria Pusvita Sari