PWMU.CO– KKN di Bawean, mahasiswa Program Studi Ilmu Gizi Fakultas Kesehatan Universitas Muhammadiyah Gresik (UMG) ikut memeriahkan Bulan Imunisasi Anak Nasional (BIAN).
Acara bekerja sama dengan Puskesmas dilaksanakan di Balai Desa Kebon Teluk Dalam Kecamatan Sangkapura Kabupaten Gresik, Kamis (4/8/2022).
Mahasiswa KKN Arny Herawaty, Made Sawitri Dewi, Dina Rosyidah membantu Bidan Puji Wahyuni Amd Keb melaksanakan BIAN. Imunisasi dilakukan dua kali dalam satu tahun. Acara dihadiri 80 peserta yang terdiri dari sebagian anak berusia 0 – 11 bulan dan 1- 5 tahun.
Bidan Puji Wahyuni juga memberikan penjelasan pada warga desa Kebon Teluk Dalam tentang BIAN yang merupakan pemberian imunisasi tambahan Campak-Rubela. Ini melengkapi dosis imunisasi polio dan DPT-HB-Hib yang terlewat.
”Imunisasi sangat penting untuk anak-anak karena bisa melindungi dari penyakit. Juga pemberian vitamin A terdiri dari dua macam yaitu vitamin A berwarna biru untuk anak berusia 0 – 11 bulan dan vitamin warna merah untuk usia 1 – 5 tahun,” katanya.
Menurut dia, kegiatan BIAN ada dua tahap. Untuk sasaran imunisasi tambahan campak rubella diberikan untuk anak umur 9 bulan sampai kurang dari 12 bulan. Untuk melengkapi imunisasi polio dan DPT- HB bagi anak umur 12 sampai 59 bulan.
Tiga mahasiswa UMG yang KKN di Bawean membantu menyiapkan acara BIAN mulai dari persiapan H-1. Seperti menyiapkan balon dan menghias tempat acara.
Kemudian menangani pendaftaran peserta saat kegiatan BIAN berlangsung. Juga mengukur antropometri anak-anak. Seperti mengukur LILA, menimbang berat badan, mengukur tinggi badan. Membantu memberikan vitamin A pada anak-anak.
Bidan Puji Wahyuni menjelaskan manfaat BIAN untuk mencegah penyakit dan kecacatan akibat campak, rubella, polio, difteri, pertussis.
Puji Wahyuni mengucapkan terima kasih kepada tiga mahasiswa UMG yang telah membantu kegiatan BIAN di Desa Kebon Telukd Dalam Sangkapura Bawean. Ia berharap tiga mahasiswa bisa membantu kegiatan BIAN di desa lainya.
” Terima kasih kepada adik-adik mahasiswa KKN UMG yang telah membantu kegiatan BIAN,”kata Bu Puji.
Penulis Arny Herawaty Editor Sugeng Purwanto