PWMU.CO – Kehadiran Raja Salman ke Indonesia, tidak disia-siakan oleh siswa-siswi SD Muhammadiyah 4 Pucang, Surabaya. Beberapa anak berkumpul di halaman SD Muhammadiyah 4 Pucang Surabaya, Selasa (28/2) siang. Mereka membawa poster berisi pesan berkaitan dengan kedatangan Raja Salman di Indonesia, yang dijadwalkan tiba Rabu (1/3) besok.
Selain itu para siswa juga menulis surat khusus untuk Raja Salman. Surat-surat itu sebagai ekspresi kegembiraan mereka atas kehadiran Raja Salman yang menyita perhatian publik itu.
Bahkan ada yang berharap bahwa kehadiran Raja Salman sebagai dukungan moral dan menjadi motivasi umat Islam Indonesia dalam menghadapi berbagai persoalan terkini, seperti yang ditulis Himma Aulia Rahmania.
“Kami akan sambut Raja Salman dengan hati gembira dan penuh kecintaan. Dan, kami siswa-siswi SD Muhammadiyah 4 Pucang, Surabaya akan menyampaikan surat cinta dan ucapan terima kasih kepada Raja Salman,” kata Aliya, yang juga menulis surat untuk Raja Salman dalam bahasa Inggris.
(Baca: Dok! SD Teladan Nasional Ini Resmi Hentikan Pasokan Produk Sari Roti)
Menurut Farid Firmansyah, salah satu guru SD Muhammadiyah 4 Pucang, surat tersebut akan dikirimkan melalui pos kilat ke hotel tempat Raja Salman menginap di Surabaya. “Insyaallah besok surat kami ini akan sampai di Jakarta, bersamaan kedatangan Raja Salman di Jakarta,” katanya. Selain Hmmad dan Aliya, beberapa siswa lain juga menuliskan surat senada.
Salman bin Abdul Aziz Al Saud adalah Raja Arab Saudi yang ke-7, sekaligus Penjaga Dua Kota Suci. Salman adalah anak ke-25 dari Ibnu Saud dan menjadi raja untuk menggantikan kakaknya, Raja Abdullah, yang meninggal pada 25 Januari 2015.
(Baca juga: Dari SD Teladan Nasional, Film Animasi ‘Gob and Friends’ Roadshow ke Sekolah-Sekolah Muhammadiyah)
Berikut, adalah salah satu surat yang dibuat oleh siswa SD Muhammadiyah 4 Pucang Surabaya.
**
Dear King Salman
Assalaamualaikum Wr Wb
We were by deliver you a big proud for your arrivel to Indonesia.
Thank you for your time, love, and big attention for Indonesia.
Me, Aliya from SD Muhammadiyah 4 Pucang Surabaya, Indonesia elementary school 5th grade and all my friend, Indonesian children, we welcoming you to Indonesia with a great gratitution.
Once more, thank you for your supporting for us.
Hopefully, you’ll enjoy your visit in Indonesia
Wassalammualaikum Wr Wb
Sincerely
Aliya