Final ME Awards Special Edition 2022 dibuka, Ini pesan Ketua Dikdasmen PWM Jatim Dr Arbaiyah Yusuf; Liputan kontributor PWMU.CO Darul Setiawan
PWMU.CO – Babak Final Muhammadiyah Education (ME) Awards 2022 Special Edition digelar di Auditorium KH Ahmad Dahlan Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida), Sabtu (8/10/22).
Ketua Majelis Dikdasmen Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) Jawa Timur Dr Arbaiyah Yusuf dalam sambutannya mengatakan, dalam kegiatan ME Awards beberapa tahun terakhir mengangkat tema The Rise of Muhammadiyah Leaders.
Menurutnya, diangkatnya tema dari ME Awards dalam beberapa tahun ini merupakan kegiatan dalam pendidikan kepeloporan yang dikembangkan. “Ada tiga ranah, yakni keikhlasan, kepeloporan, dan bersinergi, yang dalam bahasa agamanya adalah ukhuwah Islamiyah,” ujarnya.
Kegiatan hari ini, lanjut dia, tidak lain adalah hari terakhir. “Karena sebelumnya sudah dimulai dari bulan September, mulai babak penyisihan dengan beragam olimpiade seperti tahfidhul Al-Quran, pidato bahasa Arab, bahasa Inggris, story telling, podcast, seni baca Al-Quran, bussiness plan, guru berprestasi, tenaga kependidikan berprestasi, school magazine, inovasi perangkat pembelajaran dalam bentuk daring,” paparnya.
Sebelas Lomba
Sebelas lomba tersebut dilakukan sekitar dua ribu partisipan khusus Jawa Timur. “Karena masing-masing provinsi sudah menyiapkan kegiatan untuk menyemarakkan Muktamar di Solo pada November nanti,” ungkap dosen Universitas Islam Negeri (UIN) Sunan Ampel Surabaya itu.
Kegiatan ME Awards Special Edition, yang sebelumnya digelar secara daring dan hybrib kali ini diselenggarakan secara luring di Umsida. Namun, yang membedakan dengan beberapa edisi sebelum pandemi, pada ajang kali ini, para partisipan yang hadir di Umsida adalah yang maju di babak final.
Sebelum pembukaan ada tampilan tari dari para siswa SD Muhammadiyah 4 Surabaya, pembacaan al-Quran dari mahasiswa Umsida, dan paduan suara internasional dari para siswa SMA Muhammadiyah 2 Sidoarjo (Smamda).
Selain menyelenggarakan babak final, juga ada penilaian sekolah unggul, Muhammadiyah Future School, Muhammadiyah Excellent School, hingga Muhammadiyah Outstanding School, dalam ME Awards Special Edition 2022 ini. Termasuk juga peluncuran Kurikulum Ismuba dan buku Sekolah istimewa Muhammadiyah. “Seluruh yang hadir dalam kegiatan ini adalah para juara. Ini adalah pertemuan sang juara,” ungkap Arbaiyah.
Dia juga menambahkan, dalam kegiatan ini juga ada Edu Conference, yang membahas integrasi antara ilmu agama dan ilmu umum. “Kurikulum Ismuba tidak hanya menjadi cantolan, tapi menjadi terinternalisasi ke dalam sekolah Muhammadiyah,” tuturnya. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni.