KB dan TK Aisyiyah V Kota Probolinggo Outing Class Koki Kecilku, Liputan Eka Ameylia, kontributor PWMU.CO Kota Probolinggo.
PWMU.CO – Kelompok Bermaian (KB) dan Taman Kanak-Kanak (TK) Aisyiyah V (Aisyiyah Bustanul Athfal [ABA] V) Kota Probolinggo menggelar Outing Class bertema Koki Kecilku di CV Bee Jay Seafoods, Perusahaan Aneka Olahan Ikan di Pelabuhan Jalan Tanjung Tembaga, Kota Probolinggo, Jawa Timur, Rabu-Kamis (19-20/10/2022).
Kepala TK dan KB Asiyiyah V, Siti Umaimah S PdI MPd menyampaikan, kegiatan ini dilaksanakan dengan tujuan, pertama memberikan edukasi kepada para siswa sesungguhnya ikan laut tidak hanya bisa digoreng yang mungkin membosankan bagi anak-anak. Tetapi sesungguhnya ikan laut bisa diproses menjadi aneka olahan makanan yang sangat lezat.
“Bahkan kandungan proteinnya juga bisa diolah menjadi makanan menarik bagi anak-anak maupun orang dewasa, sehingga anak yang sebelumnya tidak suka mengkonsumsi ikan laut menjadi gemar makan ikan laut,” terangnya. Kedua, sambung dia, kegiatan ini untuk merealisasikan program kegiatan lembaga di semester I tahun pelajaran 2022/2023.
Outing Class diikuti oleh 139 siswa yang dibagi menjadi dua tahap. Hari pertama, Rabu (9/10/2022) sebanyak 67 siswa dari Kelompok A1, A2 dan A3 TK Aisyiyah V.
Di hari ke dua, Kamis (20/10/2022) sebanyak 72 siswa dari Kelompok B1, B2, dan siswa KB Aisyiyah V. Di hari pertama anak-anak dibagi lagi menjadi dua kelompok kecil: Kelompok I berjumlah 33 anak dan Kelompok II terdiri dari 34 anak.
Di Bee Jay Seafoods siswa KB dan TK Aisyiyah V serta para guru diberi kesempatan mengamati secara langsung sitiasi pabrik. Mulai dari pemilahan dan pemotongan ikan segar di ruangan proses, bergeser ke ruang penyimpanan dan ruang pengolahan aneka macam olahan ikan hingga menuju ke ruang dapur untuk proses memasak.
Sebelum masuk ke dalam pabrik, anak-anak dan para pendamping terlebih dahulu harus memakai baju khusus lengkap dengan penutup kepala dan sepatu boat.
“Lucu ya, kayak baju dokter tapi mau lihat ikan,” kata Antonio Farenaldi Novan Banderas, siswa Kelompok B2.
Baca sambungan di halaman 2: Menelusiri Pabrik