Guru SD dan MI Muhammadiyah Ngawi Workshop Literasi, liputan Siyam Supiah, kontributor PWMU.CO Ngawi
PWMU.CO – Majelis Pendidikan Dasar dan Menengah (Majelis Dikdasmen) Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Ngawi mengadakan workshop literasi bagi guru kelas awal, Rabu-Kamis (26-27/10/2022).
Kegiatan yang dilaksanakan di Aula AR Fachrudin SD Muhammadiyah 1 (Muhasa) Ngawi ini diikuti oleh 71 peserta dari sekolah dasar (SD) dan madrasah ibtidaiyah (MI) Muhammadiyah se-Kabupaten Ngawi.
Sekretaris Majelis Dikdasmen PDM Ngawi Drs Suwarno MAg menyampaikan kegiatan ini merupakan tindak lanjut dari hasil penyusunan implementasi literasi dan numerasi SD/MI Muhammadiyah Jawa Timur yang disusun di kantor PWM Jawa Timur, 7 Agustus 2022.
Dosen Sekolah Tinggi Ilmu Tarbiyah (STIT) Muhammadiyah Tempurejo, Ngawi ini mengajak peserta untuk mengikuti kegiatan dengan kesadaran penuh. “Bapak Ibu beruntung mendapat kesempatan belajar bersama hari ini. Literasi mungkin sudah bukan hal asing. Tapi kadang respon kita yang lambat. Jadi ikuti kegiatan ini dengan kesadaran penuh, untuk kebaikan sekolah,” ucapnya.
“Kita juga akan sowan ke sekolah Bapak Ibu untuk melihat hasil praktik dari kegiatan ini,” tambahnya. Suwarno juga mengingatkan peserta tentang makna perubahan melalui kutipan Surat ar-Ra’d: “Sesungguhnya Allah tidak akan mengubah keadaan suatu kaum sebelum mereka mengubah keadaan diri mereka sendiri.”
Kegiatan yang dilaksanakan selama dua hari ini dipandu Syaiful Husna SAg, sebagai koordinator daerah (korda) dan dua orang fasilitator daerah (fasda) literasi Kabupaten Ngawi, Siyam Supiah SPd dan Bida Dwi Royani SPd.
Mereka sebelumnya pernah mengikuti kegiatan serupa yakni Lokakarya Pembelajaran Literasi di Kelas Awal untuk Fasilitator Daerah, di Malang 9-11 Desermber 2018. Acara tersebut diselenggarakan PWM Jawa Timur bekerja sama dengan Inovasi (Inovasi untuk Anak Sekolah Indonesia), Kemitraan Australia Indonesia.
“Alhamdulillah peserta sangat semangat. Hadir tepat waktu, dan aktif mengikuti kegiatan. Peserta hadir penuh, baik hari pertama maupun di hari kedua” ucap Syaiful.
Baca sambungan di halaman 2: Lima Materi