Kisah Tantangan Dakwah di Daerah 3T; Liputan kontributor PWMU.CO Ain Nurwindasari.
PWMU.CO – Ketua Lembaga Dakwah Khusus (LDK) Pimpinan Pusat (PP) Muhammadiyah Dr Muhammad Ziyad MA memberikan pembekalan kepada peserta dai komunitas sesaat setelah mereka dikukuhkan di Universitas Muhammadiyah Sidoarjo (Umsida), Ahad (6/11/2022).
“Marilah kita bersyukur kepada Allah SWT, pada pagi hari di gedung yang megah ini kita kembali melakukan pengukuhan dai komunitas. Dan lagi-lagi Jawa Timur selalu menjadi pioner tingkat nasional,” ucapnya mengawali pidatonya.
Ziyad menyampaikan kegiatan Pengukuhan Dai Komunitas dan Launching dan Bedah Buku Dakwah Pencerahan Muhammadiyah di Tengah Komunitas Khusus ini mendapat sambutan gembira dari Ketua Umum Pimpinan Pusat Muhammadiyah, Prof Dr Haedar Nashir MSi.
“Pak Haedar menyambut gembira dan sampaikan salam untuk kawan-kawan di Jawa Timur. Dan Pak Haedar men-support luar biasa untuk kegiatan-kegiatan dakwah terutama untuk dakwah khusus,” ucapnya.
Hal itu disampaikan pada saat Ziyad bertemu dengan Haedar Nashir di penutupan Sidang Pleno I di Aula Muhammad Jasman Universitas Muhammadiyah Surakarta (UMS), Sabtu (5/11/2022).
Ziyad menyampaikan pandangan dan tanggapan dari Pimpinan Wilayah Muhammadiyah (PWM) di berbagai tempat, yang intinya mereka berharap untuk dikirimkan dai-dai khusus.
“Jadi Bapak Ibu dai komunitas di Jawa Timur perlu juga turut memikirkan bahwa di belahan Indonesia sana yang kita ajak masuk Islam, tapi ingin Jumatan tapi nggak ada khatibnya. Di Buru ini ada orang yang sudah siap jamaahnya tapi khatibnya tidak ada sehingga bubar,” terangnya.
Baca sambungan di halaman 2: Tantangan Dakwah di Daerah 3T