11 Agenda Ini Siap Sambut Musywil Ke-16 Muhammadiyah Jatim; Liputan Ismini
PWMU.CO – Muktamar Ke-48 Muhammadiyah baru saja digelar di Surakarta 19-20 November 2022. Kini perhatian warga Muhammadiyah akan tertuju pada gelaran musyawarah wilayah (musywil) yang akan dilaksanakan oleh Muhammadiyah tingkat provinsi se-Indonesia.
Muhammadiyah Jawa Timur termasuk wilayah yang kali pertama melaksanakan musywil. Musyawarah Wilayah Ke-16 Muhammadiyah Jawa Timur yang akan dipusatkan di Universitas Muhammadiyah Ponorogo (Umpo), Sabtu-Ahad 24-25 Desember 2022 tinggal menunggu hari.
Sekretaris Panitia Pelaksana Musywil Ke-6 Muhammadiyah Jatim Bambang Wahrudinmengatakan menyambut gelaran itu panitia telah menyiapkan 11 agenda.
“Sebagian agenda sudah kita lakukan, seperti pembekalan tim media center, pemasangan bendera dan baliho, serta masih banyak lagi,” ungkapnya, Senin (21/11/2022).
Dia menyampaikan panitia telah mempersiapkan dengan matang untuk agenda besar Muhammadiyah Jatim yang akan dilaksanakan di Kota Reog ini.
“Saat ini persiapannya sudah sampai 70 persen. Panitia berusaha yang terbaik agar kegiatan demi kegiatan bisa terlaksana dengan lancar, karena ini suatu kebanggaan, Ponorogo menjadi kota terpilih untuk penyelenggaraan musywil,” ucapnya.
Kepada PWMU.CO ia juga menunjukkan rincian jadwal semarak pramusywil yang siap dilaksanakan. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni