Sekolah Kreatif Menganti Lomba Mewarnai Batik PGRI; Liputan Intan Firdausi, kontributor PWMU.CO Gresik.
PWMU.CO – Hari Guru Nasional 25 November 2022 dimeriahkan oleh siswa Zsekolah Kreatif SD Muhammadiyah 1 dengan lomba mewarnai. Acara juga dimeriahkan dengan Entrepreneur Day.
Lomba mewarnai bertemakan Guruku Pahlawanku dengan pembagian: kelas I dan II mewarnai sosok guru; kelas III sampai kelas VI mewarnai batik Persatuan Guru Republik Indonesia (PGRI) yang hari ini juga berulang tahun. Dari lomba ini, dipilih tiga gambar terbaik dari setiap tingkatan.
Sebelum memulai lomba mewarnai, pembaca acara Adinda Mega Ulfatin menyampaikan acara ini dilakukan untuk memperingati hari guru dan mengajak siswa menyampaikan terima kasih kepada guru secara bersamaan.
Entrepreneur Day
Entrepreneur Day dimeriahkan oleh siswa-siswi kelas V Al-Kindi. Mereka membuka lima stan dengan jualan yang berbeda. Mulai dari makanan, minuman, camilan, hingga alat tulis.
Alvaro Putra Setiawan, siswa kelas V Al-Kindi yang memiliki stan jaualan pisang keju, banana roll, dan tape manis, menyampaikan ia sangat antusias mengikuti kegiatan ini. “Senang karena ini pertama kalinya buat saya, biasanya cuma lihat kakak kelas jualan,” ujarnya.
Saat ditanyai apa hambatannya dalam berjualan, ia menyampaikan bahwa kesulitannya adalah saat menghitung uang pembeli dan kembaliannya. “Harus cepat dan tidak boleh salah hitung,” ujarnya.
Andika Ariyanti, Wali Kelas V Al-Kindi berharap Entrepreneur Day ini dapat melatih jiwa kewirausahaan siswa dan menghilangkan rasa malu untuk berdagang. Dia menjelaskan, Sekolah Kreatif Menganti sudah melakukan kegiatan ini yang ke-4 kalinya dalam tahun pelajaran ini.
“Selain untuk menumbuhkan jiwa kewirausahaan siswa, mereka juga diminta untuk meningkatkan kepedulian sosial. Oleh karena itu, keuntungan dari setiap produk akan disisihkan Rp 500 untuk disumbangkan melalui Lazismu,” terangnya. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni