PWMU.CO – Di usianya yang baru menginjak 6 tahun, sekolah berkarakter Islami, Unggul dan Mandiri ini telah memiliki prestasi menterang di bidang Robotika. Berkat capaian tersebut SD Muhammadiyah 1 (Mutu) Kesamben disebut sebagai barometer atau kiblatnya sekolah Robotika di Kabupaten Blitar.
Beberapa robot karya siswa SD Mutu Kesamben seperti Robot Kanguru, Robot Serangga dan Robot Sikat Gigi, serta Robot Penghangat Sosis telah diikutkan dalam berbagai lomba. Tak jarang, karya Kharisma, Abi Sulaiman, dan Fahain itu pun sukses meraih prestasi di level nasional. Bahkan, Robot Penghapus karya siswa-siswi kelas 4 itu pun sukses menjadi Juara 3 pada Lomba Robot International di Yogyakarta.
(Baca:SMK Mutu Borong Medali di Wonderful Indonesia Robot Challenge)
”Capaian ini adalah bentuk keberhasilan sekolah dalam merealisasikan model pembelajarannya.Yakni dari teori menjadi hasil karya. Siswa-siswi di bawah bimbingan guru-guru kreatif dan inovatif, serta didukung pihak sekolah mampu menghasilkan karya yang berprestasi,” ujar Kepala SD Mutu Kesamben Hanif Asyhar MPd, Jum’at (17/3).
Dengan tegas Hanif menyatakan bahwa Robotika merupakan salah satu Eskul unggulan dari sekolahnya yang sudah beberapa kali mengharumkan nama baik sekolah dan daerah, baik di pentas nasional maupun internasional.
”Semoga SD Mutu Kesamben yang berorientasi pada penguatan iman, taqwa dan pengembangan teknologi ini bisa menjadi barometer sekolah Robotika di Kabupaten Blitar,” harapnya.
(Baca juga:Tim Robotika Mudipat Kuasai Podium Juara WIRC Tingkat Jatim)
Selama ini pihak sekolah telah sukses menerapkan model pembelajaran yang aplikatif. Dengan mengajak para siswa untuk mampu mempraktekan teori secara langsung dalam bentuk karya. Salah satunya melalui karya Robotika.
”Dengan model pembelajaran aplikatif ini para siswa bisa langsung merasakan sensasi menghasilkan karya. Khususnya robot,” terang Pembina Program Robotic SD Mutu Kesamben Martono ST.(izzudin/aan)