Bersepeda Surabaya-Ponorogo demi Syiar Musywil; Liputan Linda Yulianti, Tim Medi Center Musywil, kontributo PWMU.CO Ponorogo.
PWMU.CO – Berusia setengah abad lebih tak menyurutkan semangat Samsul Hadi (58) mengayuh sepeda dari Surabaya ke Ponorogo untuk menghadiri Musyawarah Wilayah (Musywil) Ke-16 Muhammadiyah Jawa Timur, 24-25 Desember 2022.
Seorang diri, Samsul Hadi bersepeda menempuh jarak kurang lebih 200 kilometer dalam waktu dua hari. Ia berangkat dari Surabaya Rabu (21/12/2022) pukul 05.30 WIB dan sampai di Madiun menjelang Magrib.
Di Madiun, Samsul Hadi memutuskan untuk bermalam di PPTQ Ahmad Dahlan Caruban. Baru keesokan harinya Selasa (22/12/2022), ia melanjutkan perjalanan ke Ponorogo.
Di Ponorogo, Samsul Hadi sudah mendapatkan tempat yang akan dituju, yaitu SD Muhammadiyah Terpadu (SDMT) Ponorogo. Ia akan menginap di sekolah dasar yang yang berlokasi kurang lebih 650 meter dari lokasi Musywil itu. SDMT Ponorogo adalah salah satu tempat yang disediakan untuk menginap para peserta dan penggembira Musywil.
Kamis siang (22/12/2022) menjelang Dhuhur, Samsul tiba di SDMT Ponorogo dan langsung disambut oleh beberapa guru di sana. Istirahat dan berbincang sejenak, dia pun dipersilakan untuk bersih diri di tempat yang telah di sediakan.
Samsul bercerita, begitu ada kabar tentang penggembira Musywil ia memutuskan segera mendaftar melalui link yang disediakan panitia. Ia memilih bersepeda karena memudahkannya untuk mampir ke ranting, cabang, dan daerah Muhammadiyah yang dilaluinya.
“Ini adalah syiarnya Muhammadiyah, salah satunya lewat bersepeda. Dengan begini bisa sambil silaturahmi,” ujar pria asal Tandes Surabaya itu.
Ternyata, Samsul juga bersepeda ketika menghadiri Muktamar Muhammadiyah di Solo bulan lalu. Namun tak sendiri, ia bersama delapan orang lainnya mengendarai sepeda.
Ia mengungkapkan, keputusannya menjelajah kota-kota dengan sepeda ini mendapatkan banyak dukungan dari berbagai pihak, seperti keluarga, Pimpinan Cabang Muhammadiyah (PCM) Tandes, dan Pimpinan Daerah Muhammadiyah (PDM) Surabaya. Banyak pula, PDM kota-kota yang dilaluinya menawarkan Samsul untuk singgah. Selain itu, Ia juga sudah tak terikat dengan pekerjaan lagi. Sebab Ia merupakan pensiunan perusahaan swasta di Surabaya.
Pembukaan Musywil Ke-16 Muhammadiyah Jatim akan dilaksanakan pada Sabtu (24/12/2022). Masih ada waktu bagi Samsul untuk menyambangi wisata Telaga Ngebel dengan sepedanya. (*)
Editor Mohammad Nurfatoni