Smamsatu Mengadakan Call for Paper Seminar Internasional ICSSE, Begini Cara Daftarnya; Liputan Evi Damayanti, Kontributor PWMU.CO Gresik.
PWMU.CO – SMA Muhammadiyah 1 (Smamsatu) Gresik, Jawa Timur, mengadakan Call Paper untuk kali pertama dalam program International Conference of Social Science Studies and Education 5.0 (ICSSE). Acara akan diselenggarakan pada tanggal 7 Januari 2023.
Dalam program ICSSE, Smamsatu Gresik bekerj asama dengan para pembicara dari beberapa negara, seperti Malaysia, Jepang, dan Eropa. Tema yang diusung adalah “Science, Innovation, and Social Studies in 5.0 Era” dengan subtema Education, Digital Literacy, Ethnic and Culture Studies, Islamic Studies, Social Cyber Law, Art And Histories, dan Psycologhy.
Publikasi yang dihasilkan dari program Seminar Internasional ICSSE ini adalah proceding ber-ISBN dan sertifikat keikutsertaan berskala internasional. Kepala Smamsatu Gresik, Ainul Muttaqin SP MPd, menjelaskan, “Kegiatan ICSSE ini kita gagas sebagai perwujudan visi sekolah yaitu sekolah yang bertaraf internasional dan juga kami ingin membiasakan iklim akademik melalui kegiatan-kegiatan penulisan, seperti based practice, artikel penelitian tindakan kelas atau artikel lain yang berkaitan dengan kegiatan guru dalam melalukan inovasi pembelajaran,” ujarnya pada PWMU.CO, Senin (26/12/2022).
Ainul menambahkan bahwa kegiatan ini sebenarnya trigger-nya adalah di Smamsatu sudah terbiasa dengan budaya akademik itu dengan sokongan dari seluruh pihak, baik itu guru, dosen, mahasiswa, umum.
“Semoga kegiatan ini bisa menjadi habit yang baik dan dapat dimanfaatkan oleh bapak ibu guru atau pihak mana saja yang berpartisipasi agar hasilnya yaitu sertifikat dan proceding ISBN setidak-tidaknya bisa digunakan sebagai portofolio,” ujarnya.
Cara Pendaftaran
- Klik Link dibawah ini kemudian lakukan registrasi sesuai petunjuk
https://bit.ly/REGISTER-ICSSE-SMAMSATU - Download Tamplate naskah pada Link berikut
https://smam1gresik.sch.id/download-conference/ - Lakukan pembayaran melalui Bank BTN 0006101500353121 an SMA Muhammadiyah 1 Gresik
- Setelah melakukan pembayaran lakukan konfirmasi ke narahubung
Evi Damayanti: 082234279066
Hadiyatan Wasilah: 082234164687
Editor Mohammad Nurfatoni