2000 Penggembira Diperkirakan Hadiri Musywil Ke-13 Aisyiyah Jatim, Lamongan Terbanyak; Liputan Kontributor PWMU.CO Gresik Sayyidah Nuriyah. Editor Mohammad Nurfatoni.
PWMU.CO – Sebelas hari menjelang Musyawarah Wilayah (Musywil) Ke-13 Aisyiyah Jawa Timur di Surabaya, panitia lokal mencatat 1.820 penggembira telah mendaftar secara daring dari seluruh daerah se-Jawa Timur.
Jumlah ini terdiri dari 863 orang Lamongan, 293 orang Bojonegoro, 153 orang Jember, 150 orang Pasuruan, 147 orang Nganjuk, 65 orang Lumajang, 60 orang Ngawi, 45 orang Banyuwangi, 20 orang Tulungagung, 12 orang Sumenep, dan 12 orang Ponorogo.
Ketua Panitia penyelenggara Sumiati SAg mengungkap, jumlah itu belum termasuk penggembira dari Sidoarjo, Surabaya, dan Gresik. Jumlah penggembira dari tiga kota/kabupaten ini hingga malam ini belum bisa dipastikan jumlahnya. “Karena masih diinput teman-teman Surabaya yang ditunjuk panitia,” ujarnya.
Koordinator Bidang Majelis Ekonomi dan Kewirausahaan (MEK) Aisyiyah Jawa Timur itu menambahkan, jumlah tersebut akan terus bertambah dan kemungkinan bisa mencapai dua ribu penggembira. Sebab pendaftaran masih terbuka sampai pukul 24.00 WIB nanti.
Penggembira yang ingin mendaftarkan rombongannya diwajibkan mengisi tautan Formulir Pendaftaran Penggembira Musywil: https://tinyurl.com/Penggembira-Musywil-Aisyiyah. Di formulir daring itu, penggembira wajib menulis nama (asal pimpinan) dan jumlah rombongan penggembira, nama dan nomor HP koordinator, serta transportasi yang digunakan.
Panitia juga menyampaikan informasi penting bagi penggembira yang sudah mendaftar dan akan melakukan transit di Kota Surabaya wajib melakukan konfirmasi ke salah satu panitia berikut.
- Ning Irma: 0856 3029 842
- Ning Marsha: 0812 1741 8668
- Cak Tsalist: 0821 4085 8697
Agenda permusyawaratan tertinggi di Aisyiyah Jawa Timur ini akan berlangsung di Gedung Asrama Haji Sukolilo pada Sabtu-Ahad, 21-22 Januari 2023 Masehi atau 28-29 Rabiul Akhir 1444 Hijriah. Tepatnya di Jalan Manyar Kertoadi Nomor 1, Klampis Ngasem, Kecamatan Sukolilo, Kota Surabaya, Jawa Timur, 60116. (*)